Athena (ANTARA News) - Pemain belakang Borussia Dortmund Sokratis Papastathopoulos memimpin skuad final 23 pemain anggota Timnas Yunani untuk Piala Dunia di Brasil yang diumumkan Senin ini.

Sebagian besar pemain berasal dari legiun asing, termasuk duo yang bermain di klub Liga Utama Inggris Fulham, masing-masing Kostas Mitroglou dan Giorgos Karagounis.

'Tapi legiun asing yang paling banyak direkrut adalah para pemain yang berbasis main di Liga Utama Italia dan berikut ke-23 pemain anggota Timnas Yunani, seperti dikutip AFP.

Penjaga gawang: Orestis Karnezis (Granada/Spanyol), Panagiotis Glykos (PAOK), Stefanos Kapino (Panathinaikos)

Belakang: Kostas Manolas, Jose Holebas (keduanya Olympiakos), Sokratis Papastathopoulos (Borussia Dortmund/Jerman), Vangelis Moras (Verona/Italia), Giorgos Tzavellas (PAOK), Loukas Vyntra (Levante/Spanyol), Vasilis Torosidis (Roma/Italia)

Tengah: Alexandros Tziolis (Kayserispor/Turki), Andreas Samaris, Giannis Maniatis (keduanya Olympiakos), Kostas Katsouranis (PAOK), Giorgos Karagounis (Fulham/Inggris), Panagiotis Tachtsidis (Torino/Italia), Giannis Fetfatzidis (Genoa/Italia), Lazaros Christodoulopoulos, Panagiotis Kone (keduanya Bologna/Italia)

Depan: Dimitris Salpingidis (PAOK), Giorgos Samaras (Celtic/Skotlandia), Kostas Mitroglou (Fulham/Inggris), Fanis Gekas (Konyaspor/Turki).