Gorontalo (ANTARA News) - Ketua Harian Partai Golkar Kota Gorontalo, Totok Bachtiar, mengatakan, partai politik itu siap memenangkan Prabowo dan Hatta Rajasa sebagai calon presiden dan wakil presiden mulai hari ini.

"Mulai hari ini kami siap memenangkan pasangan ini, target kami Prabowo-Hatta bisa meraup 62 persen suara di Gorontalo," ujarnya, Senin.

Target itu berdasarkan hasil pemilu legislatif dimana Gerindra, PAN dan Golkar berada pada posisi yang menjanjikan jika berkoalisi.

Ia menilai dengan kemenangan yang diraih partai Golkar di Gorontalo, akan bisa mendongkrak perolehan suara Prabowo-Hatta pada Pemilu Presiden nanti.

Terkait figur yang diusung Golkar, ia mengatakan pasangan itu patut diandalkan dari berbagai sisi baik sisi politik maupun ketokohan.

"Prabowo dan Hatta keduanya pemimpin yang memiliki kapabilitas dan kapasitas, mereka akan saling mengisi. Sulit mencari kekurangan pasangan ini," katanya menandaskan.

Keduanya juga diprediksi akan mampu bekerja sama dan memiliki loyalitas yang tinggi dalam memajukan bangsa.

Selain itu, kata dia, figur Prabowo dan Hatta mencerminkan ketegasan dan kelugasan sehingga tidak ragu-ragu dalam mengambil keputusan terkait dengan masa depan bangsa.