Jakarta (ANTARA News) - Real Valladolid dan Osasuna akhirnya mendampingi Real Betis terlempar ke divisi dua, setelah hasil pertandingan Valladolid versus Granada membuat mereka harus tersingkir dari La Liga.

Osasuna yang menang 2-1 dari Real Betis berkat dua gol Oriol Riera Magem dan Javier Acuña Caballero, tetap gagal bertahan di La Liga setelah Granada sukses membekap Valladolid 1-0.

Tiga tim ini berjuang dari degradasi namun akhirnya Granada yang berhasil bertahan di La Liga berkat gol bunuh diri pemain Valladolid Stefan Mitrovic.

Almeria yang juga berjuang dari ancaman tersingkir dari kompetisi elite sepakbola Spanyol juga selamat setelah seri 0-0 melawan Athletic Bilbao.

Demikian juga Getafe yang menang 2-1 dari tuan rumah Rayo Vallecano berkat dua gol Ciprian Marica.

Sedangkan Villareal memastikan mendapatkan jatah Liga Europa setelah menempati peringkat enam klasemen usai menaklukkan tuan rumah Real Sociedad 2-1.

Sementara itu peringkat lima Sevilla FC menutup musim dengan kemenangan 3-1 atas Elche.

Dua dari tiga gol Sevilla diciptakan Vicente Iborra de la Fuente dan satunya dari Jairo Samperio, sedangkan satu gol Elche dibuat Richmond Boakye, demikian ESPN.com.

Ringkasan pertandingan terakhir:
- Real Sociedad 1, Villarreal 2
- Almeria 0, Athletic Bilbao 0
- Osasuna 2, Real Betis 1
- Rayo Vallecano 1, Getafe 2
- Real Valladolid 0, Granada 1
- Sevilla FC 3, Elche 1

Klasemen Akhir La Liga Musim 2013/2014
PosisiTimMain
Poin
1 Atletico Madrid 38 90
2 Barcelona 38 87
3 Real Madrid 38 87
4 Athletic Bilbao 38 70
5 Sevilla FC 38 63
6 Villarreal 38 59
7 Real Sociedad 38 59
8 Valencia 38 49
9 Celta Vigo 38 49
10 Levante 38 48
11 Malaga 38 45
12 Rayo Vallecano 38 43
13 Getafe 38 42
14 Espanyol 38 42
15 Granada 38 41
16 Elche 38 40
17 Almeria 38 40
18 Osasuna 38 39
19 Real Valladolid 38 36
20 Real Betis 38 25
Liga Champions: 1 , 2, 3
Kualifikasi Liga Champions: 4
Liga Europa: 5
Kualifikasi Liga Europa: 6, 7
Degradasi: 18, 19, 20