Jakarta (ANTARA) - Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan program makan bergizi gratis adalah ikhtiar presiden terpilih Prabowo Subianto untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) untuk menyiapkan Indonesia Emas 2045.

"Makan bergizi gratis adalah ikhtiar Pak Prabowo agar anak-anak kita tidak lagi malas, punya IQ yang tinggi, punya semangat belajar, bisa berprestasi," kata Muzani saat menghadiri uji coba makan bergizi gratis untuk 3.000 siswa SD, SMP, SMA di Kabupaten Batang, Jawa Tengah, Rabu.

Menurut Muzani yang juga Wakil Ketua MPR RI itu, Prabowo dan Gibran sedari awal memang fokus untuk memperbaiki gizi anak-anak sejak dini.

Baca juga: KKP dukung peningkatan asupan gizi lewat hilirisasi produk perikanan

Dia memastikan bahwa program makan siang bergizi gratis akan diberlakukan secara merata di seluruh daerah dengan menu makanan yang berkualitas.

Tidak hanya berguna untuk anak-anak calon penerus bangsa, Muzani memastikan program makan bergizi gratis ini juga akan berdampak baik pada usaha mikro kecil menengah (UMKM).

Baca juga: Anggota DPR dukung "susu ikan" pada Program Makan Bergizi Gratis

Hal itu karena dalam program tersebut, pihak pemerintah akan menggandeng UMKM untuk memproduksi dan mendistribusikan makan bergizi ke seluruh warga.

"Bisa dorong perekonomian nasional, pasar-pasar bergairah, toko beras, tukang sayur, daging, susu, dan telur semua akan digunakan sebagai bahan baku makan bergizi yang akan dikonsumsi anak-anak kita di seluruh Indonesia," ujarnya.

Oleh karenanya, Muzani berharap seluruh pemangku kepentingan (stakeholder) mau berkolaborasi untuk membantu pemerintahan Prabowo-Gibran menjalankan program makan bergizi gratis tersebut.