Presiden SBY dijadwalkan terima Aburizal Bakrie
14 Mei 2014 06:51 WIB
Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie menunjukkan jarinya yang telah dicelup tinta usai memberikan suaranya di TPS 32 Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (9/4). Capres dari Partai Golkar tersebut memberikan suara dalam pemilu legislatif yang dilaksanakan serempak di seluruh tanah air untuk memilih wakil di DPR, DPRD dan DPD. (ANTARA FOTO/Wahyu Putro)
Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono Rabu siang dijadwalkan menerima kunjungan Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie di Kantor Presiden Jakarta.
Aburizal yang juga calon presiden dari Partai Golkar akan diterima Presiden pada pukul 14.00 WIB.
Sebelumnya, pada Selasa (13/5) Presiden juga menerima Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo yang meminta ijin cuti dari jabatannyaterkait pencalonannya sebagai calon presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan. Pada Selasa sore, kepala negara juga menerima kunjungan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto yang didampingi oleh Ketua Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa.
Dalam kesempatan itu Prabowo menyampaikan pada presiden mengenai rencana partainya mengajak PAN dan Hatta Rajasa untuk berkoalisi dan melakukan kerjasama politik. (P008)
Aburizal yang juga calon presiden dari Partai Golkar akan diterima Presiden pada pukul 14.00 WIB.
Sebelumnya, pada Selasa (13/5) Presiden juga menerima Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo yang meminta ijin cuti dari jabatannyaterkait pencalonannya sebagai calon presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan. Pada Selasa sore, kepala negara juga menerima kunjungan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto yang didampingi oleh Ketua Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa.
Dalam kesempatan itu Prabowo menyampaikan pada presiden mengenai rencana partainya mengajak PAN dan Hatta Rajasa untuk berkoalisi dan melakukan kerjasama politik. (P008)
Pewarta: Panca Hari Prabowo
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2014
Tags: