Jakarta (ANTARA) - Beberapa peristiwa hukum dan kriminal yang terjadi di wilayah hukum Polda Metro Jaya pada Senin (16/9) mulai dari tahanan tewas di Lapas Cipinang hingga Polres Metro Jakarta Selatan memanggil Nikita Mirzani terkait kasus aborsi terhadap putrinya.
Berikut rangkuman beritanya:
1. Polresta Soetta tangkap tersangka berangkatkan CPMI non prosedural
Jakarta (ANTARA) - Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) menangkap dua tersangka yang memberangkatkan belasan calon pekerja migran Indonesia (CPMI) non-prosedural untuk bekerja ke Kamboja.
Baca selengkapnya di sini
2. Polisi pastikan tak ada kekerasan pada tahanan tewas di Lapas Cipinang
Jakarta (ANTARA) - Kepolisian memastikan tidak ada tanda kekerasan pada tahanan tewas berinisial D (47) di Blok Type III lantai 3 kamar 326, Cipinang Besar Utara, Jatinegara, Jakarta Timur usai mengidentifikasi dari hasil pemeriksaan awal.
Baca selengkapnya di sini
3. Rumah di Pinang dibobol maling, uang dan emas Rp478 juta raib
Jakarta (ANTARA) - Sebuah rumah di Pinang, Kota Tangerang, dibobol pencuri pada Sabtu (14/9) malam, yang berhasil membawa kabur uang dan perhiasan emas senilai lebih dari Rp478 juta.
Baca selengkapnya di sini
4. Polisi panggil Nikita Mirzani soal kasus aborsi anaknya Selasa besok
Jakarta (ANTARA) - Pihak kepolisian memeriksa artis Nikita Mirzani pada Selasa (17/9) besok, terkait laporan terhadap VA (19) mengenai kasus dugaan persetubuhan anak dan aborsi terhadap putrinya.
Baca selengkapnya di sini
5. PN Jaksel jadwalkan sidang vonis ayah bunuh empat anak pada Selasa
Jakarta (ANTARA) - Pengadilan Negeri Jakarta Selatan menjadwalkan sidang vonis terhadap Panca Darmansyah atau P (41), ayah yang membunuh empat orang anak kandungnya di kawasan Jagakarsa pada Selasa (17/9).
Baca selengkapnya di sini
Kriminal kemarin, tahanan tewas hingga polisi panggil Nikita Mirzani
17 September 2024 05:39 WIB
Artis Nikita Mirzani. ANTARA/Laily Rahmawaty/aa.
Pewarta: Syaiful Hakim
Editor: Bambang Sutopo Hadi
Copyright © ANTARA 2024
Tags: