Jakarta (ANTARA) - Lagu "Asmara" merupakan karya musisi pop melayu Muhammad Charly Van Houten yang menjadi singel kedua yang dirilis setelah Charly undur diri dari grup musik ST12

Bersama dengan dua mantan personel ST12 Dedy Sudrajat alias Pepeng pada 2012, Chaly membentuk Setia Band dengan album perdana bertajuk "Satu Hati".

Lagu "Asmara" mengekspresikan perasaan patah hati seorang suami (diperankan oleh Charly) usai ditinggalkan istrinya (diperankan oleh Widi Amelia) karena faktor ekonomi.

Video klip lagu "Asmara" dari Setia Band yang dirilis di kanal Youtube Trinity Optima Production pada 31 Juli 2012 memiliki banyak penonton hingga kini lebih dari 68 juta.
Meski sama-sama bertema patah hati, musik dan lirik lagu "Asmara" terasa emosional dibandingkan lagu pertama Setia Band yang dirilis pada 14 Maret 2012 berjudul "Jangan Ngarep".

Lirik lagu "Asmara" sebagai berikut:

Bila tak ada lagi cintamu
Yang indah untukku

Harusnya kau tahu betapa hidupku

Sepi tak sempurna

Bila tak ada lagi sayangmu

Yang tulus untukku

Harusnya kau tahu (kau tahu) betapa hidupku

Sakit dan kuterluka

Hingga aku terjatuh

Tersiksa batinku

Sudah tak sempurna

Rusaklah harapanku

Dan lalu kau pergi

Kini terbang jauh hilang

Asmara
Ini telah menyakitkanku
Cinta menusuk jantungku

Dan merusak hidupku

O-o-o-oh ...

Asmara

Kurang apa 'ku padamu

Sampai kau tak kenal aku

Hingga kuterluka

O-oo-oooh ...
Hingga aku terjatuh

Tersiksa batinku

Sudah tak sempurna

Rusaklah harapanku

Terlalu kau pergi

Kini terbang jauh hilang

Asmara

Ini telah menyakitkanku

Cinta menusuk jantungku

Dan merusak hidupku

O-o-o-oh ...

Asmara

Kurang apa ku padamu

Sampai kau tak kenal aku

Hingga kuterluka

Asmara

Ini telah menyakitkanku

Cinta menusuk jantungku

Dan merusak hidupku

O-o-o-oh ...

Asmara

Kurang apa ku padamu

Sampai kau tak kenal aku

Hingga kuterluka