"Setiap tahun pasti ada saja isu-isu kebocoran soal UN atau kunci jawaban UN. Itu pasti tidak benar, makanya siswa jangan percaya," kata Karno, usai memantua pelaksanaan UN hari pertama di SMAN dan SMKN 1 Pandeglang, di Pandeglang, Senin.
Ia mengatakan, para siswa harus percaya kemampuan diri sendiri dan jangan percaya dan jangan dianggap jika ada pihak-pihak yang menawarkan. Sebab dengan pola pengamanan dan sistem UN yang sekarang ini, tidak mungkin ada kebocoran soal.
"Sejauh ini pelaksanaan UN di Banten berjalan lancar dan tidak ada kendala," kata dia, didampingi Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Banten, Hudaya.
Jumlah siswa peserta UN SMA, MA, SMK dan SMALB di Banten sebanyak 121.821 siswa. Rinciannya, siswa SMA sebanyak 45.459, siswa SMK sebanyak 59.964 peserta, siswa MA 16.353 peserta, dan 45 siswa SMALB.
Sementara itu Hudaya, mengatakan, hari pertama UN di Banten secara umum berjalan lancar, karena tidak ada permasalahan yang bisa menganggu kelancaran pelaksanaan UN.