Bogor (ANTARA News) - Penumpang kereta api listrik (KRL) Jabodetabek sejak Jumat pagi hingga berita ini diturunkan pukul 10.30 WIB masih menumpuk di Stasiun Besar Bogor.
Riyan (25) salah satu penumpang KRL tujuan Depok Baru mengaku sudah menunggu kereta dari jam 07.00 WIB.
"Keretanya penuh sekali, penumpangnya menumpuk," kata Riyan.
Menurut Riyan, kereta yang beroperasi hanya sedikit sehingga penumpang yang ada tidak tertampung.
Hal senada juga disampaikan Yanti (35) penumpang tujuan Bojong Gede, ia sudah tertahan di stasiun selama 30 menit.
Menurut informasi petugas di stasiun Besar Bogor, gangguan terjadi di dua titik yakni putus aliran listrik atas di Stasiun Pasar Minggu dan pantograf nyangkut di Stasiun UI.
"Saat ini kereta hanya beroperasi satu sepur sehingga terjadi keterlambatan," ujar petugas melalui pengeras suara.
Sementara itu, pada pukul 10.15 WIB kereta yang akan berangkat untuk tujuan Jakarta Kota, posisi kereta di Pasar Minggu menuju Bogor.
Ratusan penumpang menumpuk di Stasiun Bogor
4 April 2014 10:47 WIB
ilustrasi - suatu kepadatan menunggu rangkaian KRL (ANTARA FOTO/Andika Wahyu)
Pewarta: Laily Rahmawati
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014
Tags: