Jakarta (ANTARA News) - Server data berkomputasi x86, Fujitsu Primequest 2000 masuk ke pasar Indonesia tahun ini dengan harga mulai Rp681juta atau setara 60 ribu dollar AS, dan Rp1,7 miliar (150 ribu dollar AS) untuk dua seri lainnya.

Manajer Produk Primequest PT Fujitsu Indonesia, Natanael Eric Widyaputro, menyebutkan untuk seri 2800B yang dipasangi delapan soket dibanderol mulai 60 ribu dollar AS, dan dapat bertambah sesuai konfigurasinya.

Kemudian untuk 2800E (delapan soket) dan 2400E (empat soket), dibanderol mulai 150 ribu dollar AS, yang juga dapat bertambah sesuai konfigurasi.

Untuk lini berkode B seperti 2800B memang ditujukan untuk unit bisnis, sedangkan kode E seperti 2800E dan 2400E ditujukan untuk perusahaan (enterprise). Semua seri tersebut memiliki memori 12 TB.

"Kami yakin permintaan akan bagus, namun tergantung kebutuhan pelanggan ya, kalau perusahaan biasanya pilih yang E, tapi untuk yang unit bisnis masih B," ujar Natanael dalam temu media di Jakarta, Jumat.

Namun, untuk 2800E baru masuk ke Indonesia pada Juni 2014, sedangkan dua lainnya sudah dapat dipesan.

Natanael menjelaskan, Primequest 2000 series mengawinkan sistem Mainframe dan Open System dan membuahkan fitur reliabel, daya tahan tingggi, fleksibilitas, dan efisiensi dalam sebuah server data.

"Kita dapat mengurangi resiko kegagalan akses (downtime) dari 80 hingga 90 persen," ujar dia.

2000 series juga dapat memperbaiki sistemnya sendiri jika terdapat kerusakan dan dapat mengganti praktisi-praktisi secara online atau saat sistem sedang berjalan tanpa melalui pengulangan kerja server (restart).

Natanael mengklai komputasi x86 itu juga didukung dengan sistem avaliabilty yang setara dengan sistem UNIX, tanpa menyingkirkan fitur berbiaya murah.

Perusahaan pemerintah dan industri keuangan menjadi sasaran Fujitsu untuk produk teranayar yang ditargetkan menjadi server data penunjang misi-misi kritikal dengan kelebihan fitur dan komponennya.

Dia mengatakan perakitan dan riset Primequest Series dilakukan di Jepang dan Jerman, serta membutuhkan waktu produksi hingga tiga tahun.

Primequest 2000 series merupakan regenerasi dari 1000 series. Perbedaannya, antara lain kapasitas memori yang naik berkali-kali lipat, peforma server, dan sistem operasional.

Dalam Primequest 2000 series, disebutkan satu sistem board dapat menampung beberapa sistem operasional, yang menjadi salah satu peningkatan spesifikasi dari 1000 series.

Fujitsu mengklaim korporasi-korporasi besar duia telah mengakui keunggulan Primequest 2000 series seperti korporasi dari Brasil dan Meksiko.