Brand Founder Cessa Natural Essential Oil Ajeng Komala menyampaikan, rangkaian produk Cessa Personal Care - Hair & Body Wash dan Hair Lotion hadir dengan formulasi bahan-bahan alami yang anti-alergi dan telah melalui uji dermatologi sehingga aman dan nyaman untuk penggunaan setiap hari, bahkan pada kulit sensitif.
"Produk yang diperuntukkan bagi bayi dan anak-anak harus mengedepankan keamanan dan kenyamanan ekstra. Diperkuat kandungan essential oil yang menjadi identitas Cessa, kedua produk terbaru ini mampu melindungi kulit sekaligus rambut bayi dan anak-anak secara alami, tanpa khawatir alergi," kata Ajeng dalam konferensi pers Cessa Personal Care di Jakarta, Jumat.
Melengkapi rangkaian produk Cessa Family, sabun mandi dan sampo 2-in-1 Cessa Personal Care – Hair & Body Wash diformulasikan khusus untuk kulit normal maupun sensitif pada bayi dan anak-anak serta lembut di mata.
Tidak hanya membersihkan kulit dan rambut dengan lembut, Cessa Personal Care – Hair & Body Wash memiliki 6x Skin Barrier Protection untuk kelembaban alami kulit si kecil, serta melindunginya dari iritasi.
Baca juga: Perawatan kulit bayi pengaruhi proses tumbuh kembang
Baca juga: Terkesan sederhana, jangan sampai salah merawat kulit bayi baru lahir
"Kedua produk personal care dari Cessa tersebut juga diperkuat kandungan natural essential oil yaitu chamomile dan lavender yang memberikan efek relaksasi, serta membantu mengurangi iritasi pada kulit," jelas Ajeng.
Brand Founder Cessa Natural Essential Oil Denis Yonathan mengatakan Cessa selalu berkomitmen untuk memberikan produk yang nyaman untuk anak dengan bahan yang alami dan teruji klinis dan juga memastikan Cessa bisa mudah di dapat di manapun.
"Kami bertekad untuk memperluas jaringan distribusi, baik melalui toko ritel maupun platform e-commerce, demi memastikan produk-produk berkualitas Cessa terus tersedia. Dengan demikian, semakin banyak keluarga di Indonesia yang menggunakan dan mendapatkan manfaat Cessa setiap hari," kata Denis
Sementara itu Brand Ambassador Cessa Nagita Slavina mengatakan personal care dengan bahan alami membantunya dalam perawatan kulit anak-anaknya saat timbul permasalahan kulit seperti gatal atau kemerahan.
Ia juga mengajak masyarakat untuk lebih teliti dalam memilih produk untuk anak dan memastikan memiliki kandungan yang aman untuk kulit anak.
"Buka sosmed jangan cari gosip aja tapi cari bahan informasi yang bagus buat anak, walaupun harus konfirmasi lagi ke dokter," kata Nagita.
Baca juga: Cara mengetahui apakah kulit bayi sensitif atau tidak
Baca juga: Bayi dengan kulit sensitif butuh perhatian khusus
Baca juga: Cara mengetahui apakah kulit bayi sensitif atau tidak
Baca juga: Bayi dengan kulit sensitif butuh perhatian khusus