London (ANTARA News) - Jose Mourinho mengatakan pemain tua berperan besar bagi Chelsea setelah kerjasama dua calon legenda The Blues menghasilkan kemenangan tipis 1-0 atas Everton, Sabtu lalu.
Umpan silang Frank Lampard yang dieksekusi sempurna oleh John Terry pada menit akhir pertandingan sudah cukup untuk The Blues mengamankan poin penuh .
Mourinho mengatakan para legenda hidup Chelsea tersebut sangat penting untuk rencana jangka panjang klub.
"Inilah alasan mereka tergabung dalam proyek ini," kata Mourinho.
"Kalian bisa mengatakan ini adalah proyek untuk masa depan. Kami hanya ingin melakukan proyek ini bersama pemain muda yang memiliki masa kerja sampai 10 tahun mendatang, tapi nyatanya tidak."
"Sejak awal sudah jelaskan bahwa cara terbaik untuk mengembangkan pemain muda adalah memiliki pemain seperti mereka (Lampard dan Terry). Mereka penting dalam evolusi tim," kata Mourinho dilansir laman ESPN (23/2).
"Para pemain yang lebih tua di Chelsea memiliki sejarah besar di Liga Champions. Melewati segala sesuatu di Liga Champions. Hal yang paling penting bagi kami di Liga Champions adalah memiliki pengalaman tersingkir di Liga Champions sementara pemain lain tidak pernah merasakannya," kata pelatih berjuluk Special One itu.
Mourinho meminta Terry, Lampard dan Ashley Cole agar memperpanjang kontrak mereka di Chelsea musim panas ini.
"Jika mereka mendapatkan kontrak di klub ini, itu berdasarkan kinerja, berdasarkan kualitas yang mereka tunjukkan," tambah Mourinho.
"Ini bukan karena mereka adalah legenda atau karena kami berhutang budi kepada mereka atau hanya karena mereka ingin tinggal di sini dengan bayaran berapa pun. Itu karena penampilan mereka," katanya.
Diantara tiga pemain tua Chelsea tersebut, Ashley Cole dikabarkan akan pindah ke Major League Soccer saat kontraknya berakhir musim panas mendatang.
Mourinho nilai pemain tua penting bagi masa depan Chelsea
24 Februari 2014 10:43 WIB
Pelatih Chelsea Jose Mourinho Mourinho meminta Terry, Lampard dan Ashley Cole agar memperpanjang kontrak mereka di skuad The BLues musim panas ini. (REUTERS / Andrea Comas)
Penerjemah:
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2014
Tags: