Djoko Santoso luncurkan buku tentang kepemimpinan
Peluncuran Buku Djoko Santoso Mantan panglima TNI, Jenderal TNI (Purn), Djoko Santoso (tengah) yang kini aktif sebagai Ketua Dewan Pembina Ormas Lembaga Indonesia Adil, Sejahtera, Aman (ASA) berfoto bersama seusai menyerahkan secara simbolis buku "Menggagas Indonesia Masa Depan" kepada lima tokoh Ormas dan Akademisi di Jakarta, Rabu (19/2). Dalam buku tersebut Djoko Santoso menjelaskan pemikiran dan analisisnya tentang kepemimpinan nasional dan cita-cita Indonesia sebagai bangsa besar di masa mendatang. (FOTO ANTARA FOTO/R.Sukendi)
"Berdasarkan semangat dan pengalaman saya sebagai prajurit, saya mencurahkan pengalaman saya melalui buku yang hari ini diluncurkan," katanya saat acara peluncuran buku, di Jakarta, Rabu.
Dalam buku yang berjudul "Menggagas Indonesia Masa Depan" ini Djoko Santoso memaparkan pemikiran bahwa seorang pemimpin bangsa harus memiliki ketegasan dalam aturan main yang sudah ditentukan konstitusi.
Menurutnya, seorang pemimpin juga harus mempunyai komitmen untuk menciptakan keadilan, kesejahteraan dan keamanan bagi seluruh rakyat yang dipimpinnya. Kemudian, pemimpin harus melaksanakan apa yang sudah diamanatkan konstitusi tersebut secara tegas dan konsisten.
"Pemimpin itu sebaiknya adalah orang yang selesai dengan dirinya. Setelah itu ia akan siap untuk memimpin bangsa," ujarnya.
Melalui buku ini, Djoko berharap dapat memberikan dorongan bagi lahirnya pemikiran dan paradigma baru tentang kepemimpinan nasional di masa mendatang.
Dengan demikian, lanjut ia, pada nantinya akan muncul seorang pemimpin yang sanggup membawa bangsa Indonesia menjadi bangsa yang besar, mandiri dan berdikari.
Sebagai tambahan, Djoko berpendapat bahwa bangsa Indonesia ke depan harus dipimpin oleh seorang figur yang berkapasitas dan berkompetensi tinggi serta didukung oleh rekam jejak kepemimpinannya yang jelas.
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2014