Jakarta (ANTARA News) - Indonesia masih memiliki banyak potensi pada sektor infrastruktur Indonesia dan memiliki ruang yang masih lapang untuk berkembang karena masih banyak daerah yang harus dibangun.
"Bahkan di Indonesia, jalanan kurang dari 60 persen yang menggunakan aspal," kata Presiden Komisaris PT. Indomobil Sukses Internasional Subronto Laras, Kamis.
Dia menyebut sebagian besar dari 500 ribu kilometer jalan di Indonesia belum beraspal.
"Bayangkan berapa banyak butuh angkutan besar untuk melakukan pembangunan tersebut," sambung Subronto yang hari ini meresmikan pabrik perlengkapan truk Indomobil Group untuk pembuatan karoseri dump truck dan mixer.
Subronto menyebutkan bahwa meski kondisi sektor pertambangan melesu, namun sektor tersebut diyakininya akan kembali bangkit.
"Ini kan juga investasi jangka panjang," kata dia.
Pabrik karoseri yang baru diresmikan itu senbdiri tidak hanya akan menyediakan karoseri untuk Indomobil Group seperti Renault, Volvo dan Hino, tapi juga untuk merek-merek penyedia kendaraan niaga alat berat.
"Kalau memang mau, kami juga bisa sediakan," kata Subronto.
Sektor infrastruktur Indonesia tetap atraktif
13 Februari 2014 21:47 WIB
Subronto Laras (ANTARA)
Pewarta: Deny Yuliansari
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014
Tags: