Dubes AS ucapkan selamat kepada Soekarwo-Saifullah Yusuf
Karsa Menang Sengketa Pilkada. Pasangan petahan Soekarwo (kanan) dan Saifullah Yusuf (dua kiri) berjabat tangan dengan Khofifah Indar Parawansa usai mengikuti sidang putusan sengketa pemilihan kepala daerah (Pilkada) Jawa Timur di Mahkamah Konstitusi (MK), Jakarta, Senin (7/10). MK menolak gugatan sengketa pilkada gubernur Jawa Timur yang diajukan Khofifah Indar Parawansa - Herman S Sumawiredja, dengan putusan ini pasangan Soekarwo dan Saifullah Yusuf menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur untuk periode 2013-2018. (ANTARA FOTO/Dhoni Setiawan) ()
"Selamat atas terpilihnya kembali memimpin provinsi ini untuk lima tahun ke depan," ujar Robert Blake di sela pertemuannya dengan Soekarwo di Gedung Negara Grahadi, Jalan Gubernur Suryo Surabaya, Senin.
Duta besar yang masih baru menjabat di Indonesia tersebut mengatakan dengan terpilihnya kembali Soekarwo sebagai pemimpin di Jatim maka semakin membuat AS bisa mengembangkan kerja sama di sejumlah bidang.
"Selama ini sudah terjalin kerja sama antara Amerika Serikat dengan Indonesia, khususnya Jawa Timur. Semoga kali ini lebih luas dan berkembang," kata dia.
Robert mengakui selama kepemimpinan Soekarwo dan Saifullah Yusuf, pertumbuhan ekonomi di Jatim sangat pesat dan menjadikan kawasan ini sangat potensial untuk dikembangkan bersama investor asal negaranya.
"Pertumbuhan ekonominya sangat bagus di tengah dinamika Indonesia saat ini. Kami memiliki banyak perusahaan yang beroperasi di sini. Bukan tidak mungkin kerja sama di bidang perdagangan dan pendidikan terjalin," kata Robert Blake.
Pelantikan Soekarwo-Saifullah Yusuf dipastikan tidak tertunda meski ada sejumlah pihak yang menyatakan keberatan dan meragukan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) dalam sidang sengketa Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pilkada Jatim 2013.
Bahkan, kubu pasangan Khofifah Indar Parawansa-Herman S Sumawiredja selaku pihak penggugat di MK akan melaporkan delapan hakim konstitusi ke Bareskrim Mabes Polri dengan tuduhan pemalsuan putusan.
Dalam kesempatan itu, Soekarwo mengucapkan terima kasih atas ucapan selamat yang disampaikan Dubes Amerika Serikat itu. Menurut dia, sebagai amanah dari jutaan masyarakat Jatim, pihaknya akan berusaha menjadi pemimpin terbaik dan mampu menyejahterakan rakyatnya.
Terkait tawaran kerja sama, Gubernur yang akrab disapa Pakde Karwo itu menyambut baik rencana kerja sama di sejumlah bidang, seperti perdagangan, pendidikan dan kesehatan antara Jatim dengan Amerika Serikat.
"Kerja sama ini harus terus dijalin, bahkan dikembangkan. Ini tentu akan menambah erat hubungan Indonesia, khususnya Jatim dengan Amerika Serikat. Tapi yang perlu diingat, tetap ada kebijakan lokal yang perlu diperhatikan," katanya. (FQH/E011)
Pewarta: Fiqih Arfani
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2014