“Kami membantu dari sisi jasa industri maupun standardisasi, memberikan pendampingan dan bantuan industri untuk meningkatkan sisi keberlanjutan dan sisi sirkular,” ujar Kepala Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri Tekstil Kemenperin Cahyadi dalam Circular Talks yang digelar di Jakarta, Rabu.
Pihaknya juga fokus membantu industri TPT dengan menghadirkan layanan dan pusat solusi, pasalnya dalam industri itu, sering kali tantangan yang ada menjadi kendala.
Cahyadi menilai, penggunaan sumber daya yang efisien termasuk mengolah kembali sisa material produksi menjadi produk bernilai ekonomi menjadi kunci keberhasilan industri TPT.
Ia berharap, roadmap itu dapat disosialisasikan dan diedukasikan secara luas termasuk di kalangan pelajar dan mahasiswa. Hal ini untuk memperluas pemahaman sehingga berbagai sektor dapat saling mendukung.
Baca juga: Apindo: Perlu perlakuan khusus impor TPT agar jaga daya saing
Baca juga: Menperin dorong penerapan trade remedies jaga industri TPT