Surabaya (ANTARA News) - Klub Musica Flypower Champion akan menurunkan pemain peringkat satu dunia Lee Chong Wei pada pertandingan kedua Djarum Superliga 2014 melawan Koh Bros Singapura di DBL Arena Surabaya, Rabu (5/2).
Manajer Musica Flypower Champion Kudus, Efendi Widjaja, di Surabaya, Senin, mengatakan kedatangan pemain asal Malaysia ini salah satu tujuannya untuk memperkuat tim terutama di nomor tunggal.
"Besok Selasa dia datang. Kemungkinan besar akan diturunkan pada pertandingan kedua nanti," katanya.
Juara bertahan Djarum Superliga pada pertandingan pertama mampu menang 4-1 atas Guna Dharma Bandung. Satu pertandingan yang terlepas adalah tunggal kedua setelah Alamsyah Yunus kalah dari Setyaldi Putra Wibowo, 21-18, 16-21 dan 15-21.
Dengan datangnya pemain peringkat satu dunia itu bisa dipastikan celah di nomor tunggal bisa ditutup. Apalagi dua pemain tunggal lainnya sudah punya nama besar yaitu Marc Zweibler asal Rusia dan Simon Santoso.
"Rotasi memang akan kami lakukan. Apalagi banyak pemain yang belum turun. Ada waktu satu hari untuk mempersiapkan tim terbaik," katanya.
Efendi Widjaja menambahkan selain Lee Chong Wei, timnya juga akan menurunkan pemain ganda Ryan Agung Saputro yang selama ini berpasangan dengan Angga Pratama. Bahkan Musica juga menunggu pemain asal Korea Lee Hyun Il.
"Untuk formasi baru akan ditetapkan usai melihat kondisi tim. Yang jelas kami ingin memberikan yang terbaik," katanya.
Untuk ganda kemungkinan besar akan tetap mengandalkan salah satu di antaranya pasangan gado-gado Vladimir Ivanovic (Rusia) dengan Wahyu Nayaka.
Keperkasaan Musica Flypower pada Superliga akan mendapatkan tantangan dari beberapa tim seperti Djarum Kudus serta Jaya Raya Jakarta. Kedua klub ini telah menunjukkan dominasinya setelah menang atas lawan-lawannya.
Dari dua tim tersebut Jaya Raya berpeluang besar menghadang laju Musica. Apalagi pemain yang ada saat ini sangat berpengalaman seperti pemain peringkat empat dunia Tommy Sugiarto, peringkat lima Kenichi Tago serta peringkat tujuh putra, Nguyen Tien Minh.
Untuk ganda, mereka akan mengandalkan pasangan Markis Kido/Hendra Setiawan serta pasangan Gideon Markus Fernaldi dan Angga Pratama. (B016/I015)
Musica turunkan Chong Wei pada pertandingan kedua
4 Februari 2014 04:01 WIB
Pebulutangkis tunggal putra Malaysia Lee Chong Wei. (FOTO ANTARA/Puspa Perwitasari)
Pewarta: Bayu Kuncahyo
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2014
Tags: