Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita kriminal dan keamanan terjadi di wilayah hukum Polda Metro Jaya pada Selasa (25/6), mulai dari rehabilitasi musisi Virgoun selama tiga bulan hingga pelaku pembakar teman yang merupakan joki motor"tong setan" diancam lima tahun penjara.

Berikut berita selengkapnya yang masih menarik untuk dibaca kembali pada hari ini:

1.Virgoun direhabilitasi selama tiga bulan

Berdasarkan hasil asesmen dari Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) DKI Jakarta bahwa ketiga tersangka, yakni Virgoun
Tambunan Putra (38), PA (20) dan BH (37) akan menjalani rehabilitasi selama tiga bulan.

"Ketiganya akan dilakukan rehabilitasi selama tiga bulan di RSKO Jakarta," kata Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Polisi M 
Syahduddi saat konferensi pers di Jakarta Barat, Selasa.

Baca selengkapnya disini

2. Bakar teman, joki motor "tong setan" terancam lima tahun penjara

Jakarta (ANTARA) - Seorang joki motor "tong setan" berinisial PS alias E terancam hukuman maksimal lima tahun penjara karena diduga membakar temannya berinisial AMG di Pasar Malam Kelurahan Gedong, Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur.

"Pelaku dikenakan pasal 351 KUHP tentang Penganiayaan dengan ancaman maksimal lima tahun penjara," kata Kapolsek Pasar Rebo Kompol Haris Akhmat Basuki di Mapolsek Pasar Rebo, Selasa.

"Pelaku dikenakan pasal 351 KUHP tentang Penganiayaan dengan ancaman maksimal lima tahun penjara," kata Kapolsek Pasar Rebo Kompol Haris Akhmat Basuki di Mapolsek Pasar Rebo, Selasa.

Baca selengkapnya disini

3.Jemaat bentrok di Jakarta Timur karena perselisihan penggunaan gereja

Jakarta (ANTARA) - Bentrokan dua kelompok jemaat di Jalan Budhi, Cawang, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur, Senin malam (24/6) karena dipicu oleh perselisihan penggunaan gereja di tempat itu. .

"Iya benar. Bentrokan itu karena perselisihan penggunaan gereja," kata Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly ketika dikonfirmasi di Jakarta, Selasa.

Baca selengkapnya di sini

4.Polisi identifikasi tiga pelaku juru parkir liar di Kawasan Istiqlal

Jakarta (ANTARA) - Kepolisian mengidentifikasi tiga pelaku juru parkir liar di sekitar Masjid Istiqlal yang mematok harga hingga Rp300 ribu untuk sebuah bus wisata yang parkir di kawasan tersebut.

"Dengan adanya kejadian tersebut, kami sudah mengidentifikasi tiga pelaku juru parkir liar inisial B, R dan F," kata Kapolsek Sawah Besar, Kompol Dhanar Dhono Vernandhie saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa.

Baca selengkapnya disini

5.Alasan Virgoun menggunakan sabu untuk turunkan berat badan

Jakarta (ANTARA) - Kepolisian Resor Metro Jakarta Barat mengungkapkan bahwa alasan musisi Virgoun TambunanPutra VTP (38) menggunakan narkotika jenis sabu untuk menurunkan berat badannya.

"Tersangka VTP menggunakan atau mengonsumsi jenis sabu untuk menurunkan berat badannya," kata Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol M. Syahduddi saat konferensi pers di Jakarta Barat, Selasa.

Baca selengkapnya disini