"Bantuan logistik masing-masing kami salurkan di dapur umum Sienjo untuk penanganan banjir Desa Sibalago dan Sienjo, kemudian dapur umum Tanahlanto untuk penanganan banjir Desa Tindaki dan Tanahlanto," kata Kepala Bidang Distribusi dan Cadangan Pangan Dinas Pangan Parigi Moutong Rahmatia di Sienjo, Senin.
Baca juga: Relawan bantu warga buat jembatan darurat di lokasi banjir Sibalago
Dilaporkan jumlah pengungsi dua desa di Kecamatan Toribulu sebanyak 246 kepala keluarga (KK) atau 738 jiwa, kemudian warga mengungsi sebanyak 372 jiwa di Desa Sibalago dan 90 jiwa di Desa Sienjo, data ini sewaktu-waktu bisa berubah karena pemerintah setempat masih melakukan asesmen.
Baca juga: Kodim Palu serahkan bantuan kemanusiaan bagi korban banjir di Parimo
"Kami sebagai bagian dari Pemkab Parigi Moutong memiliki tanggung jawab membantu masyarakat yang dilanda musibah," tutur Rahmatia.
Baca juga: BPBD Parigi Moutong buka posko darurat pasca-banjir di dua desa