Tentara Israel lukai tiga orang Palestina di Jalur Gaza
26 Januari 2014 08:17 WIB
Israel membunuh dua penembak Gaza dalam serangan udara Rabu lalu, menyalahkan salah satu dari mereka telah menembakkan roket melintasi perbatasan saat pemakaman mantan Perdana Menteri Israel Ariel Sharon minggu lalu. Kelompok Jihad Islam mengklaim salah satu korban, Ahmed Al-Za'anin, sebagai bagian dari mereka, tanpa memberi keterangan mengenai afiliasi korban lainnya. (REUTERS/Suhaib Salem)
Kota Gaza (ANTARA News) - Tiga orang Palestina cedera, Sabtu malam, akibat tembakan serdadu Israel di bagian timur Jalur Gaza di dekat perbatasan dengan Israel, kata beberapa saksi mata dan pejabat Israel.
Saksi mata mengatakan tentara Israel melepaskan tembakan gencar ke rumah warga Jalur Gaza di seberang perbatasan Israel dan melukai tiga orang.
Ashraf Al-Qedra, Juru Bicara Bagian Gawat Darurat di Jalur Gaza, mengatakan kepada wartawan korban cedera di bawah ke Rumah Sakit Shifa di Kota Gaza. Ditambahkan, mereka berada dalam kondisi sedang.
Pada Jumat (24/1), seorang Palestina yang berusia 20 tahun tewas dan satu orang lagi cedera selama bentrokan antara pemuda Palestina dan tentara Israel yang ditempatkan di perbatasan tersebut.
Saksi mata mengatakan tentara Israel melepaskan tembakan gencar ke rumah warga Jalur Gaza di seberang perbatasan Israel dan melukai tiga orang.
Ashraf Al-Qedra, Juru Bicara Bagian Gawat Darurat di Jalur Gaza, mengatakan kepada wartawan korban cedera di bawah ke Rumah Sakit Shifa di Kota Gaza. Ditambahkan, mereka berada dalam kondisi sedang.
Pada Jumat (24/1), seorang Palestina yang berusia 20 tahun tewas dan satu orang lagi cedera selama bentrokan antara pemuda Palestina dan tentara Israel yang ditempatkan di perbatasan tersebut.
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2014
Tags: