Jakarta (ANTARA) - Borneo Hornbills menang dengan skor akhir 103-75 atas Amartha Hangtuah Jakarta dalam laga lanjutan IBL yang digelar DI GOR UNJ Jakarta, Minggu, sekaligus mempersempit peluang Hangtuah melaju ke babak playoff.
Sebaliknya Borneo yang memiliki rekor 9 menang dan 14 kalah (9-14) memperlebar asa ke kompetisi pascamusim, bersaing ketat dengan Rajawali Medan dengan catatan yang sama untuk memperebutkan satu tiket playoff.
Hangtuah memang belum dipastikan gagal ke playoff, namun peluangnya sangat kecil. Untuk bisa melaju ke playoff, Hangtuah harus menang di tiga pertandingan terakhir, dan berharap Borneo Hornbills serta Rajawali Medan harus kalah di tiga laga terakhirnya.
Hangtuah sebenarnya masih bisa menyeimbangkan permainan Borneo di awal kuarter, bahkan mereka sempat unggul tiga poin di awal laga. Namun, Borneo mencuri keunggulan di akhir kuarter awal dengan memimpin sampai 12 poin di kuarter pertama. Mereka memanfaatkan kelengahan tim tuan rumah yang lemah dalam pertahanan sehingga mudah ditembus oleh serangan Borneo.
Di kuarter kedua, Hangtuah bermain lebih rapi dan berhasil memangkas ketertinggalan 13 poin, menjadi tersisa selisih tiga poin saja. Namun performa Borneo tak memburuk, mereka masih bisa memberikan perlawanan dan mengakhiri skor dengan kenggulan 50-43 saat turun minum.
Baca juga: Amartha Hangtuah cukur Rajawali Medan
Di kuarter tiga, Hangtuah kembali tertinggal lebih jauh oleh Borneo Hornbills. Borneo dengan nyaman mencetak 36 poin di kuarter tiga, bahkan Michael Qualls yang merupakan peserta Kontes Slam Dunk IBL All-Star 2024 berkali-kali mencetak angka dengan dunk lantaran longgarnya pertahanan Hangtuah.
Hangtuah yang mencoba mengejar ketertinggalan dengan upaya percobaan tripoin, justru menjadi bumerang karena akurasi tembakan yang tumpul, dan bola berpindah tangan ke tim tamu. Borneo yang melakukan serangan balik cepat atau fast break lantas mencetak angka dengan serangan yang efisien. Di kuarter akhir, tetap tak ada perlawanan dari Hangtuah, Borneo mengakhiri laga dengan kemenangan 103-75.
Michael Qualls memimpin skor Borneo dengan 32 poin serta 10 rebound, Sevly Victory Rondonuwu mencetak 18 poin dengan 4 tripoin, Steve Taylor Jr 13 poin, dan Jamarr Johnson 10 poin.
Dari Hangtuah, pemaing asing anyar mereka Thomas Hugo De Thaey memimpin dengan 23 poin dan 12 rebound, Michael Kolawole 12 poin, dan Diftha Pratama 11 poin.
Hangtuah kini menyisakan tiga laga tersisa melawan Bali United, Bima Perkasa, dan Prawira Bandung.
Baca juga: Satria Muda tutup peluang Hawks melaju ke playoff
IBL
Borneo persempit peluang playoff Hangtuah, menang 103-75
16 Juni 2024 16:23 WIB
Borneo Hornbills menang 103-75 atas Amartha Hangtuah Jakarta di GOR UNJ Jakarta, Minggu (16/6/2024). (ANTARA/Aditya Ramadhan)
Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024
Tags: