Bobby mengatakan beberapa kemasan yang mudah terurai itu antara lain penggunaan daun-daunan seperti anyaman daun pisang, sagu, dan nipah. Daun-daunan itu juga berfungsi untuk menjaga keawetan daging.
Selain itu, sambungnya, penggunaan bahan-bahan tersebut sebagai pembungkus daging juga lebih ramah lingkungan dibandingkan kantong plastik.
Baca juga: Akademisi Unej sarankan gunakan daun jati pembungkus daging kurban
Baca juga: Kurangi plastik, daging kurban di Jember-Jatim dibagi dengan daun jati
Metode perebusan daging itu, kata dia, dapat menghindari kejadian daging yang busuk karena tidak sempat terdistribusi, serta berkontribusi dalam berbagi kebahagiaan di tempat-tempat yang sulit akan hewan kurban.
Jadi kalau distribusi dagingnya menjangkau wilayah lebih luas dengan waktu distribusi sampai berhari-hari maka dengan merebus daging setengah matang akan mencegah pembusukan daging.