"Hukuman pidana pertama dalam sejarah Spanyol ini bukan untuk saya. Ini untuk semua orang kulit hitam," kata Vinicius sebagaimana diwartakan AFP pada Selasa.
"Terima kasih kepada La Liga dan Real Madrid yang membantu mewujudkan keputusan bersejarah ini," kata striker timnas Brasil itu.
Pada Senin (10/6), Pengadilan Negeri Valencia menghukum tiga suporter Valencia setelah dinyatakan bersalah karena melontarkan ujaran rasis kepada Vinicius.
Baca juga: Tiga suporter Valencia dihukum delapan bulan penjara akibat rasis
Insiden penghinaan yang diterima Vinicius terjadi pada 21 Mei 2023 saat Real Madrid bertamu ke kandang Valencia di Stadion Mestalla.
Ketika pertandingan dimulai, sejumlah oknum suporter melemparkan hinaan bernada rasis dengan meniru suara monyet yang diarahkan ke penyerang Brasil tersebut.
Pertandingan kemudian sempat dihentikan ketika Vinicius mendatangi oknum yang melemparkan hinaan. Tak lama kemudian petugas mengamankan sejumlah suporter yang diidentifikasi melakukan penghinaan tersebut.
Baca juga: Tchouameni jadi korban rasisme oknum fans Mallorca