Manchester (ANTARA News) - Manajer Manchester United David Moyes akan menyampaikan keputusan di masa-masa terakhir mengenai kebugaran Wayne Rooney menjelang laga Rabu esok melawan Tottenham.

Ronney tak tampil saat MU menang 1-0 melawan Norwich karena cedera selangkangan dan dia diragukan tampil saat laga melawan tim asuhan Tim Sherwood di Old Trafford esok.

Selasa kemarin Rooney tak ikut berlatih. Moyes juga masih terus kehilangan Robin van Persie karena cedera.

"Kami perlu menunggu. Dia tak berlatih hari ini (Selasa) untuk itu kami akan memperhitungkannya esok (Rabu) dan melihat bagaimana dia nanti."

Mengenai Van Persie, Moyes berkata, "Dia belum terlalu siap, namun semoga dia tidak akan terlalu jauh."

Moyes berharap bisa mendatangkan pemain baru Januari nanti, terlebih satu-satunya pemain besar yang dikontrak adalah gelandang asal Belgia Marouane Fellaini.

"Kami senantiasa berusaha menambah pemain sebisa kami namun saya tak yakin Januari itu adalah bulan yang bagus untuk berbisnis," kata Moyes.

Dia juga meyakini dia dan stafnya tahu skuadnya jauh lebih baik dibandingkan dengan pekan-pekan awal masa kepelatihannya.

"Kami ingin berada di posisi liga yang lebih baik dan kami akan terus mencoba melakukan itu," kata Moyes seperti dikutip AFP.

Moyes kini beralih kepada Danny Welbeck yang telah mencetak empat gol dalam lima penampilan terakhirnya.

"Danny selalu ada di dalam dan sekitar tim. Dia memainkan banyak pertandingan musim lalu dan seorang pemain penting. Jika dia terus menghasilan gol maka itu akan sangat bagus.

'Kami bisa memanfaatkan dia pada beberapa posisi dan ada beberapa laga di mana kami memainkan ketiganya (Wellbeck, van Persie dan Rooney)," kata Moyes seperti dikutip AFP.