Cardiff, Inggris (ANTARA News) - Southampton membuat manajer Cardiff City Malky Mackay dalam tekanan baru setelah mengakhiri enam kali kalah berturut-turut di Liga Premier dengan menang 3-0 dari Cardiff malam tadi.
Mackay sudah mendapatkan jaminan pekan lalu dari pemilik klub yang asal Malaysia Vincent Tan tak akan dipecat, namun kekalahan pada laga Boxing Day ini membuat klubnya hanya satu poin di atas zona degradasi.
Sebelum pertandingan, sekitar 200 pendukung Cardiff berunjuk rasa memprotes Tan dengan berteriak "Jangan pecat Malky Mackay!' yang juga terdengar di dalam stadion.
Sebaliknya hal laga Boxing Day ini adalah kemenangan pertama Southampton sejak 9 November lalu dan membuat klub ini tujuh poin di zona kompetisi Eropa.
Jay Rodriguez menciptakan dua gol pada menit 14 dan 20, kemudian Rickie Lambert menciptakan gol ketiga pada menit 27.
Setelah itu tidak lagi tercipta gol dari kedua kubu, dan Southampton pun kini mengemas 27 poin untuk menempati peringkat 9, demikian AFP.
Southampton tekuk Cardiff City 3-0
27 Desember 2013 01:32 WIB
Rickie Lambert (tengah) mencetak gol ketiga Southampton melawan Cardiff City di Cardiff City Stadium, Wales (26/12/2013) (REUTERS/Rebecca Naden)
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013
Tags: