London (ANTARA News) - Pelatih Arsenal Arsene Wenger meyakini para pemainnya tetap berada di jalur untuk meraih gelar Liga Utama Inggris, meski hanya mendulang dua angka dari tiga pertandingan terakhir mereka.
Pasukan Wenger akan melakukan perjalanan singkat melintasi London ke markas West Ham United pada Kamis setelah ditahan imbang di kandang sendiri oleh Everton dan Chelsea, serta ditaklukkan 3-6 oleh tuan rumah Manchester City.
Arsenal unggul tujuh angka bersih di puncak pada akhir November, namun sekarang mendapati diri tertinggal dari pemuncak klasemen Liverpool - yang mendatangi kandang City pada pertandingan Kamis malam - akibat kalah selisih gol.
Pasukan Wenger kesulitan menciptakan peluang saat melawan Chelsea ketika bermain imbang 0-0 pada Senin, namun Wenger menegaskan bahwa prospek The Gunners jauh lebih baik daripada yang terlihat pada awal musim, ketika mereka kalah 1-3 di kandang sendiri dari Aston Villa.
"Semangat para pemain benar-benar terfokus dan terdapat hasrat yang hebat," ucapnya.
"Kami melalui periode di mana ini sedikit sulit, namun dengan semangat yang ada kami akan melewatinya."
"Mari serius - setelah pertandingan pertama, melawan Aston Villa, jika saya berkata kepada Anda bahwa kami akan memuncaki klasemen liga, Anda akan berkata bahwa saya benar-benar gila, maka ini tidak hancur sepenuhnya."
"Kami berada di mana kami berada. Tiga pertandingan terakhir begitu sulit, namun kami telah bermain melawan Everton, kami telah bermain melawan Manchester City, dan kami telah bermain melawan Chelsea."
West Ham kesulitan meninggalkan zona degradasi, namun Wenger tidak mengharapkan ujian mudah selama 90 menit.
"Di Liga Utama Inggris, kami telah belajar bahwa (kompetisi) ini sulit di manapun (pertandingan dimainkan)," ucapnya kepada AFP.
(H-RF)
Wenger optimistis Arsenal bangkit
25 Desember 2013 20:02 WIB
Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, mengamati pertandingan saat laga persahabatan Indonesia Dream Team vs Arsenal di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (14/7) malam. (ANTARA FOTO/Ismar Patrizki)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013
Tags: