Jakarta (ANTARA News) - PT. Pertamina meluncurkan program untuk meningkatkan loyalitas pelanggannya lewat Pertamax Point Rewards.
"Ada beberapa fasilitas yang kami berikan untuk pemegang kartu Pertamax Point Rewards," kata Senior Vice President Fuel Marketing and Distribution Suhartoko di Jakarta Timur.
Keuntungan yang bisa didapat yakni, gratis layanan airport lounge di Jakarta, Surabaya dan Bali, serta Gratis Valet Parking di 10 mall di Jakarta, dan gratis nonton film di 7 Blitz Megaplex.
Kartu tersebut, lanjut Suhartoko, didapat secara gratis.
Cara mendapatkannya, setiap pembelian Pertamax, Pertamax plus, Pertamax Racing dan Pertamax Dex senilai minimal Rp250 ribu, akan mendapat kartu Pertamax Point Rewards dan satu stiker.
Pembelian berikutnya, 1 stiker didapat setiap pembelian Pertamax series minimal Rp250 ribu (berlaku kelipatan).
Pelanggan yang mengumpulkan 10 stiker mendapat fasilitas valet parking dan nonton gratis di Blitz Megaplex sedangkan airport lounge didapat dengan mengumpulkan 20 stiker.
"Program ini dijalankan di 10 SPBU di Bekasi, Jakarta, dan Tangerang," katanya.
Program ini berlaku mulai 16 Desember 2013 hingga 16 Mei 2013.
"Ke depan kami akan terus menambah SPBU yang akan berpartisipasi dalam program ini," katanya.
Pertamina luncurkan Pertamax Point Rewards
13 Desember 2013 18:49 WIB
Petugas SPBU mengisi bahan bakar jenis pertamax (ANTARA/Dewi Fajriani)
Pewarta: Deny Yuliansari
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013
Tags: