"Mohon mewaspadai potensi aliran lahar yang dapat terjadi pada sungai-sungai yang berhulu di puncak Gunung Lewotobi," kata Pengamat Gunung Api Lewotobi Laki-laki Bobby Lamanepa ketika dihubungi dari Kupang, Sabtu.
Baca juga: Badan Geologi: Aktivitas Gunung Lewotobi Laki-laki masih tinggi
Ia menjelaskan, hujan terjadi di puncak gunung yang terekam dalam bentuk getaran banjir pada seismik Gunung Lewotobi.Baca juga: Badan Geologi: Aktivitas Gunung Lewotobi Laki-laki masih tinggi
Getaran terekam dengan amplitudo getaran banjir 47,3 mm.
"Mohon tetap waspada," kata dia mengingatkan.
Gunung Lewotobi Laki-laki di Kecamatan Wulanggitang merupakan gunung api aktif yang berada pada level II atau Waspada.
Baca juga: Badan Geologi: Aktivitas kegempaan Lewotobi Laki-laki fluktuatif
Badan Geologi mencatat adanya peningkatan frekuensi kegempaan terutama dalam seminggu terakhir.Baca juga: Badan Geologi: Aktivitas kegempaan Lewotobi Laki-laki fluktuatif
Frekuensi kegempaan yang mengalami peningkatan didominasi gempa vulkanik yang mengindikasikan masih adanya suplai magma dari kedalaman.
Badan Geologi pun mengeluarkan rekomendasi agar masyarakat di sekitar Gunung Lewotobi Laki-laki dan pengunjung atau wisatawan tidak melakukan aktivitas apa pun dalam radius dua kilometer dari pusat erupsi.
Rekomendasi itu juga berlaku sektoral 3 km pada arah utara-timur laut dan 5 km pada sektor timur laut.
Baca juga: Badan Geologi imbau warga gunakan masker dampak erupsi Gunung Lewotobi
Baca juga: Badan Geologi imbau warga gunakan masker dampak erupsi Gunung Lewotobi