Jakarta (ANTARA) - Laga pertemuan Tim Future melawan Tim Legacy dalam ajang IBL All-Star 2024 dipastikan akan semakin intens dengan peningkatan kualitas para pemain IBL baik dari sisi pemain lokal maupun pemain asing.
Pada IBL 2024, beberapa pemain Indonesia yang berkompetisi di liga basket luar negeri telah kembali meramaikan persaingan liga basket Indonesia. Selain itu, para pemain muda juga mulai berkembang menjadi lebih matang pada musim IBL 2024.
"Tahun lalu saya enggak ikut dan kayaknya baru kali ini kita beda tim IBL All Star-nya. Should be interesting," kata pemain IBL All-Star dari Tim Legacy Abraham Damar Grahita.
Pada tahun lalu, Abraham tidak berkompetisi di IBL karena bergabung bersama klub asal Jepang Veltex Shizouka sehingga dia tidak berpartisipasi dalam laga IBL All-Star Future vs Legacy. Kali ini, Abraham Damar telah kembali ke IBL dengan bergabung bersama Satria Muda Pertamina Jakarta dan akan berlaga di IBL All-Star.
Menurut Abraham, para pemain muda Indonesia telah berkembang pesat dengan banyaknya laga internasional yang telah mereka jalani. "Melihat Yudha berkembang, dan jadi pemain yang jauh lebih baik sekarang, All Star pasti lebih seru," kata Abraham.
Baca juga: Johannis Winar-David Singleton jadi pelatih tim IBL All Star
Sementara Yudha Saputera, pemain muda Prawira Harum Bandung yang juga guard andalan Timnas Indonesia, berada di tim Future dan tak mau dianggap remeh oleh para seniornya. Apalagi, Yudha sudah membuktikan diri pada musim lalu dengan meraih kemenangan bersama tim Future.
"Format tahun lalu dan sekarang enggak begitu beda. Ya pasti bakal sama gamenya. Kami yang muda tentu mau menunjukkan kalau kami bisa bersaing dengan tim Legacy," kata Yudha.
Selain menghadirkan pertandingan All-Star antara tim Legacy dan Future, ajang IBL All-Star 2024 yang akan digelar pada akhir pekan ini juga menghadirkan Tripoin Kontes, Slam Dunk Kontes, pertandingan selebritas, hingga skill challenge.
Ajang IBL All-Star 2024 akan dihelat di Britama Arena Jakarta pada Sabtu (27/4).
Baca juga: Abraham Damar sampai Prastawa, berkali-kali jadi IBL All-Star
IBL
Laga tim Future vs Legacy IBL All Star 2024 akan semakin intens
25 April 2024 23:03 WIB
Pemain IBL All Star dari Tim Future Yudha Saputera (kiri) dan IBL All Star dari Tim Legacy Abraham Damar Grahita (kanan). (ANTARA/Aditya Ramadhan)
Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024
Tags: