Beirut (ANTARA News) - Seorang menteri pemerintah Suriah selamat dari satu serangan yang ditujukan ke arah mobilnya, Sabtu, kata media.

Namun sopir sang menteri tewas akibat serangan tersebut.

Stasiun televisi El Ikhbariya mengatakan mobil Ali Haidar, menteri urusan rekonsiliasi nasional, jadi sasaran serangan ketika mobilnya melewati satu jalan raya di Provinsi Tartus -- satu pangkalan Presiden Bashar al-Assad.

Televisi itu tidak merinci lebih jauh mengenai bagaimana serangan itu terjadi.

Haidar adalah bagian dari, yang oleh pemerintah Bashar sebut sebagai "oposisi patriotik"- kelompok-kelompok politik yang menganggap diri mereka saingan Partai Baath yang dipimpin presiden. Tapi kelompok itu tidak mendukung pemberontakan 30 bulan terhadap pemerintahnya.

Namun, mereka yang ikut dalam pemberontakan menganggap para tokoh seperti Haidar adalah antek pemerintah yang digunakan untuk melemahkan para tokoh oposisi yang mendukung pemberontakan terhadap kekuasaan 40 tahun keluarga Assad.

Haidar adalah salah satu dari para pemimpin "oposisi patriotik" yang memegang jabatan pemerintah.

Satu sumber pemerintah mengatakan Haidar tidak berada dalam kendaraan itu pada saat serangan tersebut, tetapi tidak mengatakan di mana menteri itu berada.

Pembunuhan dan penculikan menjadi hal yang biasa yang terus meningkat sejak pemberontakan itu dimulai Maret 2011. Pemberontakan itu dimulai dengan protes rakyat dan meningkat menjadi perang saudara yang telah menewaskan lebih dari 100.000 orang, demikian Reuters.

(H-RN)