London (ANTARA News) - Arsenal memperbesar keunggulan mereka di puncak klasemen Liga Utama Inggris dengan selisih empat angka, ketika mereka mencatatkan kemenangan 2-0 atas tamunya tim peringkat ketiga Southampton pada Sabtu, menyusul kesalahan memalukan yang dilakukan kiper Artur Boruc.
Southampton, yang sebelumnya baru satu kali kalah pada musim ini dan memiliki pertahanan terbaik di liga, mampu menahan tuan rumah di Stadion Emirates sampai kiper internasional Polandia Boruc mencoba mengecoh Olivier Giroud pada menit ke-22 dan justru kecurian bola oleh pemain Prancis itu yang kemudian mencetak gol.
Arsenal, yang melengkapi kemenangan itu melalui penalti Giroud, kini memiliki 28 angka sedangkan Liverpool tetap menghuni peringkat kedua dengan koleksi 24 angka setelah memainkan "derby" Merseyside yang berakhir dengan skor imbang 3-3 di Goodison Park, ketika Daniel Sturridge mencetak gol pada menit ke-89 bagi tim tamu setelah Everton dua kali bangkit dari ketinggalan untuk memimpin 3-2.
Newcastle United meneruskan laju bagus mereka setelah sebelumnya meraih kemenangan atas Chelsea dan Tottenham Hotspur dengan kemenangan kandang 2-1 atas Norwich City untuk mencatatkan 20 angka, jumlah yang sama dengan yang dimiliki juara bertahan Manchester United dan Spurs, yang keduanya baru bertanding pada Minggu di markas Cardiff City dan Manchester City.
Chelsea, di peringkat keempat dengan 21 angka, bermain di markas West Ham United pada Sabtu malam dan dapat melompati Southampton yang tetap berada di peringkat ketiga dengan 22 angka.
Meski menelan kekalahan, Southampton dapat berbangga atas penampilan mereka di Emirates - terlepas dari kesalahan Boruc.
Peluang Arsenal dua kali terhalang mistar gawang pada fase-fase awal pertandingan, yang pertama melalui Jack Wilshere dan berikutnya melalui sepakan Aaron Ramsey, namun mereka mendapat hadiah gol pembuka pada menit ke-22.
Boruc menguasai bola dengan kondisi ia memiliki waktu untuk membuang bola ke depan, namun dua kali ia berupaya mengecoh Giroud, yang kemudian mampu mencuri bola dan memasukkannya ke gawang yang terbuka.
Bagaimanapun, Southampton tidak putus asa, dan memperlihatkan kepercayaan diri yang membuat mereka menang di kandang Liverpool dan imbang di markas United pada musim ini.
Pertandingan serupa
Kiper Arsenal Wojciech Szczesny harus mengandalkan kakinya untuk menggagalkan peluang Jay Rodriguez dan Adam Llalana, dan Southampton terus menyulitkan tuan rumah, bermain dengan kepercayaan diri yang memperlihatkan sejauh apa mereka bangkit setelah kalah 1-6 pada pertandingan serupa musim lalu.
Para pendukung tuan rumah bernafas lega empat menit menjelang pertandingan usai ketika Jose Fonte melanggar Per Mertesacker ketika bek bertubuh tinggi itu berusaha menanduk bola, dan Giroud mengeksekusi penalti untuk menorehkan gol kesepuluhnya musim ini.
Everton dan Liverpool bertanding pada siang hari waktu setempat di Goodison Park, yang bahkan untuk standar "derby" Merseyside terlihat mengherankan.
Penyerang pinjaman asal Belgia Romelu Lukaku berpikir ia telah memastikan kemenangan untuk timnya saat ia menorehkan gol keduanya di pertandingan ini pada menit ke-82, namun pemain pengganti Sturridge mampu mengamankan satu angka bagi tim tamu.
"Itu adalah pengalaman terbaik yang pernah saya miliki di klub sepak bola," kata Lukaku, menyuarakan perasaan bahwa dirinya beruntung dapat terlibat di pertandingan ini.
Ini merupakan pertandingan seru dari awal ketika Philippe Coutinho membawa Liverpool unggul pada menit kelima, Kevin Mirallas - yang bersyukur lolos dari hukuman kartu merah setelah melakukan pelanggaran berbahaya kepada Luis Suarez - menyamakan kedudukan dua menit kemudian, dan tendangan bebas Suarez membawa Liverpool kembali unggul menjelang turun minum.
Dua gol Lukaku pada babak kedua terlihat telah memastikan kemenangan kedua Everton dari 14 "derby" terakhir, sampai Sturridge dimasukkan dan mencetak gol penyama kedudukan.
"Saya telah terlibat dalam beberapa (derby) dan mereka benar-benar membuat jantung berhenti berdebar," kata pelatih Liverpool Brendan Rodgers. "Semuanya merupakan pertandingan yang mengagumkan."
Pada bagian bawah klasemen Crystal Palace meninggalkan posisi juru kunci dan melompati Sunderland, setelah mendulang angka-angka perdana dari pertandingan tandang saat mereka menang 1-0 atas tuan rumah Hull City, di mana Tony Pulis, yang dikonfirmasi menjadi pelatih baru mereka pada Sabtu siang, menyaksikan dari tribun penonton.
Sunderland, yang kehilangan mantan bek Inggris Wes Brown karena diusir keluar lapangan pada babak pertama, kalah 0-2 di markas Stoke City, sedangkan penderitaan Martin Jol berlanjut ketika Fulham menelan kekalahan beruntun keempatnya, takluk 1-2 dari tamunya Swansea City, demikian Reuters melaporkan.
(SYS/H-RF/I015)
Arsenal perbesar keunggulan di puncak klasemen
24 November 2013 03:08 WIB
Pemain Arsenal Olivier Giroud (REUTERS/Suzanne Plunkett)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013
Tags: