Jakarta (ANTARA) - Bologna kembali gagal meraih kemenangan setelah ditahan imbang Monza 0-0 pada pekan ke-32 Liga Italia di Stadion Renato Dell'ara, Bologna, Sabtu waktu setempat (Minggu dini hari WIB).
Ini menjadi hasil imbang beruntun kedua Bologna dalam dua laga terakhirnya setelah pada pekan sebelumnya ditahan Frosinone, demikian catatan Liga Italia.
Meski bermain imbang, Bologna masih bercokol di peringkat keempat klasemen sementara Liga Italia dengan 59 poin dari 32 pertandingan, sementara Monza berada di posisi 11 setelah mengumpulkan 43 poin.
Secara statistik Bologna mendominasi jalannya pertandingan dengan mencatatkan 62 persen penguasaan bola serta melepaskan 17 tendangan ke gawang Monza.
Skuad asuhan Thiago Motta mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu pada pertandingan ini, namun beberapa peluang mereka dapat dipatahkan kiper Monza Michele Di Gregorio.
Baca juga: Derbi Della Mole gagal hasilkan tim pemenang usai imbang tanpa gol
Monza berbalik mendapatkan peluang lewat sundulan Matteo Pessina setelah menerima umpan dari Andrea Colpani, namun bola masih menyamping dari gawang.
Bologna mendapatkan peluang emas lewat tendangan bebas yang dilepaskan oleh Ricardo Orsolini, akan tetapi dapat diamankan Di Gregorio.
Joshua Zirkzee serta kolega terus menggempur lini pertahanan Monza, namun hingga turun minum skor 0-0 tetap bertahan.
Memasuki babak kedua, Bologna mengambil inisiatif menyerang dan mendapatkan peluang lewat tendangan Lewis Ferguson yang dapat diamankan Di Gregorio.
Di Gregorio kembali melakukan penyelamatan, kali ini ia mampu mengamankan tendangan bebas dari Orsolini.
Bologna terus berupaya mencari gol, kembali melalui tendangan yang dilepaskan Orsolini, namun kembali Di Gregorio melakukan penyelamatan.
Pada sisa waktu pertandingan, Bologna terus berusaha untuk membongkar lini pertahanan Monza, namun hingga peluit panjang dibunyikan skor 0-0 tetap bertahan.
Selanjutnya pada pekan ke-33 Liga Italia, Bologna akan bertemu AS Roma, Senin (22/4), sedangkan Monza menjamu Atalanta, sehari sebelumnya.
Baca juga: Lazio kembali ke jalur kemenangan seusai hantam Salernitana 4-1
Liga Italia
Bologna kembali gagal raih kemenangan setelah ditahan imbang Monza
14 April 2024 04:57 WIB
Ilustrasi logo Liga Italia Serie A. (ANTARA/Gilang Galiartha)
Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2024
Tags: