Nganjuk (ANTARA News) - Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar enggan berkomentar terkait dengan wacana partainya yang akan menduetkan Jusuf Kalla-Mahfud MD dalam bursa pencalonan presiden dan wakil presiden pada 2014.
"Semua masih dalam proses, dan akan dilihat semua nantinya," kata Muhaimin ketika ditemui dalam acara pembukaan "Job Fair 2013" di Gedung Wanita Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, Rabu.
Ia juga mengatakan sampai saat ini masih belum ada keputusan resmi dari PKB terkait dengan pasangan calon presiden dan wakil presiden yang akan diusung dalam Pemilu Presiden 2014.
"Nanti setelah pemilu dan tidak bisa sekarang," katanya singkat.
Sosok Jusuf Kalla belakangan mencuat dalam bursa calon presiden yang akan diusung PKB dalam Pemilu Presiden 2014. Sebelumnya, Mahfud MD dan Rhoma Irama juga disebut-sebut akan diusung partai itu.
Wakil Sekretaris Jenderal PKB Abdul Malik Haramain mengatakan sampai saat ini memang belum ada keputusan tentang calon yang akan diusung PKB. Namun, ia menyebutkan ada kemungkinan nama-nama yang muncul tersebut akan disandingkan sebagai capres dan cawapres.
Salah satu pasangan yang saat ini digulirkan ke konstituen adalah pasangan JK-Mahfud MD. Kedua tokoh tersebut dinilai mempunyai akseptabilitas yang sama-sama kuat. Publik menganggap keduanya berpengalaman baik di legislatif maupun eksekutif, dan mereka belum pernah terjerat masalah hukum yang serius.
Selain itu, JK juga dianggap kompeten dan berpengalaman dalam mengelola negara. Ia selama ini mampu menjalin komunikasi yang baik dengan elit-elit Nahdlatul Ulama (NU), sehingga memang sudah akrab di kalangan nahdliyin sejak lama.
Sementara itu, sosok Mahfud juga dinilai cukup diterima di sebagian besar kalangan nahdliyin. Bahkan ia mampu menunjukkan reputasi baik ketika menjabat sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi.
Mahfud MD saat berkunjung ke Kediri pertengahan Oktober 2013 lalu mengaku sampai saat ini belum memberikan keputusan terkait dengan pencalonan presiden 2014.
Ia akan memberikan jawaban soal keikutsertaan dirinya dalam bursa pencapresan sebelum Pemilu Legislatif 2014, yang akan digelar pada April 2014.
"Semua sudah masuk dalam kalkulasi politik yang sedang saya lakukan. Lobi politik akan mengerucut sebelum pemilu legislatif, Februari atau Maret," katanya saat itu.
Ia mengatakan sampai saat ini memang masih belum menentukan keputusan apakah dirinya akan maju sebagai calon presiden, calon wakil presiden, ataupun tidak dalam posisi apapun.
Ia juga mengakui banyak kalangan yang mendekatinya untuk ikut dalam bursa pencalonan presiden 2014 baik menjadi calon presiden ataupun calon wakil presiden. Ia menegaskan sampai saat ini masih melakukan pemetaan politik dan belum mengerucut pada keputusan apapun.
(KR-FQH/S024)
Muhaimin enggan komentari wacana duet JK-Mahfud
30 Oktober 2013 19:25 WIB
Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar (ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso)
Pewarta: Fiqih Arfani
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013
Tags: