Kualifikasi Piala Dunia 2026
Ernando Ari bergabung dengan skuad timnas menuju Hanoi
23 Maret 2024 20:37 WIB
Indonesia's goalkeeper #21 Ernando Ari gestures to his teammates during the Qatar 2023 AFC Asian Cup Group D football match between Vietnam and Indonesia at the Abdullah bin Khalifa Stadium in Doha on January 19, 2024. (Photo by KARIM JAAFAR / AFP) (AFP/KARIM JAAFAR)
Jakarta (ANTARA) - Kiper milik Persebaya Surabaya Ernando Ari Sutaryadi bergabung bersama skuad timnas Indonesia untuk laga keempat kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua Grup F melawan Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3) mendatang.
Dalam hal ini, Ernando menggantikan posisi kiper yang dipanggil Shin Tae-yong (STY) sebelumnya, Nadeo Argawinata setelah kiper milik Borneo FC itu menderita cedera.
Selain Ernando, dua pemain yang baru meramoungkan prosesi sumpah Warga Negara Indonesia (WNI) Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen ikut dalam rombongan timnas ke Hanoi.
Timnas bertolak ke Hanoi, Vietnam pada Sabtu siang dengan menggunakan pesawat carter Garuda Indonesia dari Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng.
Setelah tiba di sana, Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan akan langsung menuju hotel tempat menginap untuk beristirahat. Kemudian, pada malam harinya direncanakan menggelar latihan.
Pada pertemuan pertama melawan Vietnam di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (21/3) lalu, Garuda menang 1-0 lewat gol Egy Maulana Vikri.
Saat ini Indonesia berada di peringkat kedua Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua dengan mengemas empat poin.
Baca juga: Kondisi Ernando Ari Sutaryadi semakin membaik
Baca juga: Penjaga Gawang Persebaya Ernando Ari jalani latihan terpisah
Baca juga: Paul Munster tunggu observasi dokter terkait cedera Ernando Ari
Dalam hal ini, Ernando menggantikan posisi kiper yang dipanggil Shin Tae-yong (STY) sebelumnya, Nadeo Argawinata setelah kiper milik Borneo FC itu menderita cedera.
Selain Ernando, dua pemain yang baru meramoungkan prosesi sumpah Warga Negara Indonesia (WNI) Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen ikut dalam rombongan timnas ke Hanoi.
Timnas bertolak ke Hanoi, Vietnam pada Sabtu siang dengan menggunakan pesawat carter Garuda Indonesia dari Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng.
Setelah tiba di sana, Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan akan langsung menuju hotel tempat menginap untuk beristirahat. Kemudian, pada malam harinya direncanakan menggelar latihan.
Pada pertemuan pertama melawan Vietnam di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (21/3) lalu, Garuda menang 1-0 lewat gol Egy Maulana Vikri.
Saat ini Indonesia berada di peringkat kedua Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua dengan mengemas empat poin.
Baca juga: Kondisi Ernando Ari Sutaryadi semakin membaik
Baca juga: Penjaga Gawang Persebaya Ernando Ari jalani latihan terpisah
Baca juga: Paul Munster tunggu observasi dokter terkait cedera Ernando Ari
Pewarta: Zaro Ezza Syachniar
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2024
Tags: