Berlin (ANTARA News) - Perpanjangan kontrak bagi pelatih tim nasional Jerman Joachim Loew diharapkan dapat dikonfirmasi pada Jumat, menurut Federasi Sepak Bola Jerman (DFB).

Kontrak Loew saat ini berlangsung sampai Piala Dunia 2014 namun baik manajer dan presiden DFB Wolfgang Niersbach dikutip AFP menjelaskan bahwa mereka ingin kesepakatan tersebut diteruskan setelah kompetisi di Brazil.

Di bawah Loew, Jerman melaju ke final Piala Eropa 2008, di mana mereka kalah 0-1 dari Spanyol, peringkat ketiga di Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan dan semifinal Piala Eropa.

Dan Jerman telah memastikan laju mereka ke kualifikasi untuk Piala Dunia tahun depan dengan tidak terkalahkan di grup mereka, yang dipuncaki kemenangan 5-3 atas Swedia pada Selasa.

Sejak Loew mengambil alih posisi tersebut dari Jurgen Klinsmann setelah mereka menduduki peringkat ketiga di Piala Dunia 2006 di kandang sendiri, Jerman mencatatkan rekor 68 kemenangan dari 99 pertandingan.

Kontrak Loew merupakan salah satu topik diskusi pada konferensi Jumat di Frankfurt, yang dijadwalkan akan dihadiri sang pelatih.

Setelah pertandingan terakhir kualifikasi Piala Dunia pada Selasa Loew yang ditanyai mengenai situasinya menjawab, "Saya masih perlu berbicara dengan Wolfgang Niersbach...namun saya yakin kami akan mencapai kesepakatan."
(Uu.H-RF/I015)