Jakarta (ANTARA News) - Mantan Ketua Umum. Partai Demokrat, Anas Urbaningrum mendukung Ketua Umum PD, Susilo Bambang Yudhoyono yang mengkritisi dinasti politik.
"Sekarang belum. Tetapi belum terlambat untuk Pak SBY berada di depan untuk mempromosikan meritokrasi politik," kata Ketua Umum Perhimpunan Pergerakan Indonesia (PPI) itu di Jakarta, Selasa.
Sebenarnya, kata Anas, apa yang disampaikan oleh SBY telah lebih dulu diungkapkan oleh mantan Ketua Umum PB HMI itu. Sebab, kata Anas, dinasti politik menganggu meritokrasi politik.
"Dari dulu saya yang serius mempromosikan meritokrasi politik. Berdasarkan kemampuan, kecakapan dan prestasi. Kalau itu yang diutamakan tentu dinasti politik itu bisa mengganggu meritokrasi politik. Karena kalau dinasti itu kan konteksnya hubungan darah, family. Kalau meritokrasi itu prestasi. Di demokrasi modern tentu harus memberikan ruang yang makin besar pada meritokrasi politik," kata dia.(*)
Anas dukung kritikan SBY soal dinasti politik
15 Oktober 2013 20:33 WIB
Anas Urbaningrum (FOTO ANTARA/Wahyu Putro A)
Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013
Tags: