Takut riya', Jokowi tak sebutkan jumlah hewan kurban
15 Oktober 2013 10:33 WIB
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menunaikan Ibadah Shalat Idul Adha bersama para sfat dan warga di Balai Kota DKI Jakarta pada Selasa (15/10). (ANTARA FOTO/Andika Wahyu)
Jakarta (ANTARA News) - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) tidak mau mengungkapkan jumlah dan jenis hewan yang dia kurbankan pada Hari Raya Idul Adha tahun ini.
"Saya tidak mau bilang-bilang, nanti malah riya'," kata Jokowi usai melaksanakan shalat Idul Adha di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa.
Jokowi sebenarnya dijadwalkan melaksanakan shalat Idul Adha di Masjid Istiqlal bersama Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan para pejabat negara namun ia memilih shalat bersama para staf dan warga DKI di Balai Kota.
Usai shalat, Jokowi yang pagi itu mengenakan baju koko dan peci putih bercakap-cakap dengan warga sambil sesekali melayani permintaan warga yang ingin berfoto bersama dia.
Aneka hidangan khas Lebaran Haji seperti ketupat, sayur labu, opor ayam, sambal goreng ati, rendang dan berbagai macam sambal dan kerupuk juga disajikan bagi warga dan para staf yang merayakan Idul Adha di Balai Kota.
"Saya kepingin silaturahmi sama Pak Jokowi, tapi sampai di sini malah disuruh makan," kata Isti Maharyati, salah seorang warga asal Kebun Jeruk yang datang bersama keluarganya.
"Saya tidak mau bilang-bilang, nanti malah riya'," kata Jokowi usai melaksanakan shalat Idul Adha di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa.
Jokowi sebenarnya dijadwalkan melaksanakan shalat Idul Adha di Masjid Istiqlal bersama Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan para pejabat negara namun ia memilih shalat bersama para staf dan warga DKI di Balai Kota.
Usai shalat, Jokowi yang pagi itu mengenakan baju koko dan peci putih bercakap-cakap dengan warga sambil sesekali melayani permintaan warga yang ingin berfoto bersama dia.
Aneka hidangan khas Lebaran Haji seperti ketupat, sayur labu, opor ayam, sambal goreng ati, rendang dan berbagai macam sambal dan kerupuk juga disajikan bagi warga dan para staf yang merayakan Idul Adha di Balai Kota.
"Saya kepingin silaturahmi sama Pak Jokowi, tapi sampai di sini malah disuruh makan," kata Isti Maharyati, salah seorang warga asal Kebun Jeruk yang datang bersama keluarganya.
Pewarta: Ida Nurcahyani
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013
Tags: