NBA
LeBron James ingin bermain di Olimpiade Paris dan pensiun di Lakers
19 Februari 2024 09:38 WIB
Pemain Los Angeles Lakers LeBron James mendribel bola menghadapi Jaden McDaniels dari Minnesota Timberwolves dalam pertandingan di Minneapolis, Minnesota. ANTARA/Getty Images via AFP/DAVID BERDING.
Jakarta (ANTARA) - LeBron James menyatakan keinginan dirinya untuk bisa bergabung dengan tim Amerika Serikat untuk berkompetisi di Olimpiade 2024 Paris dan mengakhiri kariernya di Los Angeles Lakers.
James sepertinya akan memperpanjang karier NBA-nya, setidaknya untuk beberapa musim lagi, dan menghabiskan hari-harinya bermain sebagai pemain Los Angeles Lakers.
Kendati demikian, James menyebut dirinya pun tidak tahu secara pasti apakah itu semua mungkin terjadi, mengingat usianya yang saat ini sudah menginjak 39 tahun dan tergantung pada kebugaran fisiknya.
“Yang terpenting bagi saya tentu saja kesehatan saya,” kata James seperti dikutip dari laman resmi NBA.
Baca juga: LeBron kembali ukir sejarah baru di NBA All-Star Weekend 2024
James bermain di pertandingan NBA All-Star yang ke-20 kali hari ini, menjadi kapten untuk tim Wilayah Barat. Namun dia berencana untuk tidak terlalu lama berada di lapangan karena rencana perawatan yang sedang berjalan untuk pergelangan kaki kirinya yang bermasalah.
Hal itulah yang akan menjadi faktor penentu dalam semua keputusan James dalam bermain basket sepanjang kariernya baik itu jangka pendek, jangka panjang, atau berapa pun lamanya dia akan mencatat rekor yang belum pernah ada sebelumnya.
Namun James mengatakan prioritas pertama saat ini adalah membawa Lakers ke babak playoff. Saat ini Lakers berada di posisi kesembilan klasemen sementara NBA Wilayah Barat dengan catatan 30 menang 26 kalah. Mereka di posisi rawan tersebut bahkan setelah memenangkan enam dari tujuh pertandingan terakhir.
“Kami sedang menuju ke arah yang benar,” kata James.
Untuk saat ini, yang terpenting adalah Lakers bisa bermain di pertandingan pascamusim. Setelah itu, dia akan memutuskan apakah akan bermain untuk Amerika Serikat di olimpiade musim panas. Saat ini, Paris adalah tujuan yang masuk dalam rencananya.
“Saya berkata pada diri sendiri sebelum musim dimulai, ketika saya berkomitmen untuk menjadi bagian dari tim Olimpiade, jelas itu semua didasarkan pada kesehatan saya,” kata James.
“Saat ini, saya cukup sehat untuk berada di tim dan tampil pada level yang saya tahu bisa saya lakukan," sambungnya lagi.
Setelahnya, James berpikir apakah akan mengambil kesempatan bermain di musim ke-22 pada NBA musim 2024-2025, ataukah mengakhiri karier. Yang pasti, dia senang berseragam Lakers.
“Saya seorang Laker, dan saya senang, sangat bahagia, menjadi Laker selama enam tahun terakhir dan saya berharap tetap seperti itu,” kata James. “Tetapi saya tidak tahu berapa lama, atau seragam apa yang akan saya pakai. Mudah-mudahan, dengan Lakers," kata James.
Baca juga: LeBron catat sejarah sebagai pemain NBA All-Star 20 kali
Baca juga: Timberwolves rusak ulang tahun ke-39 LeBron James
James sepertinya akan memperpanjang karier NBA-nya, setidaknya untuk beberapa musim lagi, dan menghabiskan hari-harinya bermain sebagai pemain Los Angeles Lakers.
Kendati demikian, James menyebut dirinya pun tidak tahu secara pasti apakah itu semua mungkin terjadi, mengingat usianya yang saat ini sudah menginjak 39 tahun dan tergantung pada kebugaran fisiknya.
“Yang terpenting bagi saya tentu saja kesehatan saya,” kata James seperti dikutip dari laman resmi NBA.
Baca juga: LeBron kembali ukir sejarah baru di NBA All-Star Weekend 2024
James bermain di pertandingan NBA All-Star yang ke-20 kali hari ini, menjadi kapten untuk tim Wilayah Barat. Namun dia berencana untuk tidak terlalu lama berada di lapangan karena rencana perawatan yang sedang berjalan untuk pergelangan kaki kirinya yang bermasalah.
Hal itulah yang akan menjadi faktor penentu dalam semua keputusan James dalam bermain basket sepanjang kariernya baik itu jangka pendek, jangka panjang, atau berapa pun lamanya dia akan mencatat rekor yang belum pernah ada sebelumnya.
Namun James mengatakan prioritas pertama saat ini adalah membawa Lakers ke babak playoff. Saat ini Lakers berada di posisi kesembilan klasemen sementara NBA Wilayah Barat dengan catatan 30 menang 26 kalah. Mereka di posisi rawan tersebut bahkan setelah memenangkan enam dari tujuh pertandingan terakhir.
“Kami sedang menuju ke arah yang benar,” kata James.
Untuk saat ini, yang terpenting adalah Lakers bisa bermain di pertandingan pascamusim. Setelah itu, dia akan memutuskan apakah akan bermain untuk Amerika Serikat di olimpiade musim panas. Saat ini, Paris adalah tujuan yang masuk dalam rencananya.
“Saya berkata pada diri sendiri sebelum musim dimulai, ketika saya berkomitmen untuk menjadi bagian dari tim Olimpiade, jelas itu semua didasarkan pada kesehatan saya,” kata James.
“Saat ini, saya cukup sehat untuk berada di tim dan tampil pada level yang saya tahu bisa saya lakukan," sambungnya lagi.
Setelahnya, James berpikir apakah akan mengambil kesempatan bermain di musim ke-22 pada NBA musim 2024-2025, ataukah mengakhiri karier. Yang pasti, dia senang berseragam Lakers.
“Saya seorang Laker, dan saya senang, sangat bahagia, menjadi Laker selama enam tahun terakhir dan saya berharap tetap seperti itu,” kata James. “Tetapi saya tidak tahu berapa lama, atau seragam apa yang akan saya pakai. Mudah-mudahan, dengan Lakers," kata James.
Baca juga: LeBron catat sejarah sebagai pemain NBA All-Star 20 kali
Baca juga: Timberwolves rusak ulang tahun ke-39 LeBron James
Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2024
Tags: