Jakarta (ANTARA/JACX)- Sejumlah berita unggulan akhir pekan yang menarik untuk disimak, Kemenkes catat 27 kasus kematian petugas KPPS pada Pemilu 2024 hingga Konser Ed Sheeran dipindahkan dari GBK ke JIS. Berikut berita-berita tersebut:

1. Kemenkes catat 27 kasus kematian petugas KPPS pada Pemilu 2024

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mencatat 27 kasus kematian petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) pada Pemilu 2024.

Ia mengemukakan berbagai kasus tersebut ditemukan di sejumlah daerah, di antaranya Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, Banten, dan DKI Jakarta. Baca selengkapnya disini

2. Jokowi jelaskan negara lain tak ada bantuan pangan beras seperti RI

Presiden Joko Widodo mengatakan di negara lain tidak ada bantuan pangan beras layaknya yang diberikan oleh pemerintah Indonesia kepada masyarakat.

"Kalau di negara lain kan nggak ada bantuan pangan beras seperti yang kita miliki. Kita hitung-hitung, APBN (Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara) kita (bisa)," tutur Jokowi. Baca selengkapnya disini

3. Setelah dilantik, Prabowo prioritaskan program Susu dan Makan Gratis

Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan pasangan Prabowo-Gibran akan memprioritaskan program Makan Siang dan Susu Gratis setelah dilantik menjadi presiden dan wakil presiden. Baca selengkapnya disini

4. Komeng sudah dapat lebih dari 1 juta suara, cek visi misinya

Calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) untuk Daerah Pemilihan Provinsi Jawa Barat Alfiansyah Bustami alias Komeng sudah memperoleh lebih dari satu juta suara dalam Pemilihan Umum 2024.

Hingga Jumat pukul 16.30 WIB, komedian itu tercatat telah memperoleh sebanyak 1.116.035 suara di situs resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU). Baca selengkapnya disini

5. Konser Ed Sheeran dipindahkan ke JIS

PK Entertainment bersama Sound Rhythm dan AEG Presents Asia mengumumkan pemindahan tempat konser "Ed Sheeran: + - = ÷ x Tour 2024" pada 2 Maret 2024 dari Stadion Utama Gelora Bung Karno di Jakarta Pusat ke Jakarta International Stadium (JIS) di Jakarta Utara.

Promotor menyampaikan bahwa pemindahan lokasi konser dilakukan karena Stadion Utama Gelora Bung Karno akan disiapkan untuk tempat pertandingan sepak bola antara Timnas Indonesia dan Vietnam, yang dijadwalkan berlangsung pada 21 Maret 2024. Baca selengkapnya disini