Hari Minggu, pengunjung IIMS 2013 membludak
22 September 2013 16:08 WIB
Para pengunjung IIMS 2013 masuk ke lokasi Pameran Hall B dimana dipamerkan kendaraan pabrikan Eropa (22/9). Pengunjung IIMS 2013 pada hari Sabtu (21/9), tercatat 40.109 Pengunjung (ANTARA News/Imansyah)
Jakarta (ANTARA News) - Hari keempat pelaksanaan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta pengunjung membludak.
Bahkan pengunjung harus mengantre untuk dapat masuk ke arena IIMS 2013.
Angka yang diumumkan penyelenggara IIMS menunjukkan bahwa sejak dibuka pada Kamis (19/9) pengunjung pameran mobil itu setiap hari semakin bertambah.
Hari Kamis yang merupakan hari pembukaan dan hanya untuk undangan, tercatat hadir 16.646 orang. Pengunjung pada Jumat (20/9) mencapai 29.996 orang dan pada Sabtu (21/9) tercatat hadir 40.109 pengunjung.
Hari Minggu tampaknya dimanfaatkan warga Jakarta dan sekitarnya untuk mengunjungi IIMS 2013 untuk melihat teknologi-teknologi baru otomotif dan membeli mobil.
Suhardi (43), warga Bekasi, mengatakan tertarik mengunjungi IIMS 2013 untuk melihat langsung mobil baru dengan konsep "low cost green car" (LCGC).
"Saya tertarik dengan LCGC, apalagi sebenarnya tahun lalu mobil itu juga sudah ada di IIMS. Cuma waktu itu belum bisa beli," katanya.
Sementara itu, Hendy (28), warga Depok mengatakan tertarik mengunjungi IIMS 2013 karena membaca tentang mobil-mobil konsep yang dipamerkan.
"Saya baru ke sini hari Minggu karena hari libur. Kalau hari lain saya bekerja jadi tidak bisa ke sini," ujarnya.
Bahkan pengunjung harus mengantre untuk dapat masuk ke arena IIMS 2013.
Angka yang diumumkan penyelenggara IIMS menunjukkan bahwa sejak dibuka pada Kamis (19/9) pengunjung pameran mobil itu setiap hari semakin bertambah.
Hari Kamis yang merupakan hari pembukaan dan hanya untuk undangan, tercatat hadir 16.646 orang. Pengunjung pada Jumat (20/9) mencapai 29.996 orang dan pada Sabtu (21/9) tercatat hadir 40.109 pengunjung.
Hari Minggu tampaknya dimanfaatkan warga Jakarta dan sekitarnya untuk mengunjungi IIMS 2013 untuk melihat teknologi-teknologi baru otomotif dan membeli mobil.
Suhardi (43), warga Bekasi, mengatakan tertarik mengunjungi IIMS 2013 untuk melihat langsung mobil baru dengan konsep "low cost green car" (LCGC).
"Saya tertarik dengan LCGC, apalagi sebenarnya tahun lalu mobil itu juga sudah ada di IIMS. Cuma waktu itu belum bisa beli," katanya.
Sementara itu, Hendy (28), warga Depok mengatakan tertarik mengunjungi IIMS 2013 karena membaca tentang mobil-mobil konsep yang dipamerkan.
"Saya baru ke sini hari Minggu karena hari libur. Kalau hari lain saya bekerja jadi tidak bisa ke sini," ujarnya.
Pewarta: Dewanto Samodro
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013
Tags: