Palembang (ANTARA News) - Tim Maroko menargetkan kemenangan atas tuan rumah Indonesia pada pertandingan penyisihan Grup B Islamic Solidarity Games III di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Kamis (19/9) malam.

"Persiapan terbilang cukup matang karena pemain sudah berlatih bersama sejak satu bulan lalu sehingga tidak segan-segan menargetkan kemenangan dari Indonesia," kata Pelatih Maroko Hasan didampingi Manajer Tim Maiza Johanes di Palembang, Rabu.

Ia mengemukakan bahwa sebanyak 21 pemain memperkuat tim yang sebagian besar berusia di bawah 20 tahun.

"Meski diperkuat pemain muda, saya optimistis tim mampu bermain secara efektif dan efisien, apalagi sempat melakukan ajang uji coba dengan menjajal turnamen Francophone Games 2013 di Prancis. Ketika itu, tim keluar finis pada urutan kedua setelah pada final dikalahkan atas Kongo 1-2," katanya.

Terkait dengan kekuatan dan kelemahan Tim Indonesia, dia menyatakan tidak begitu mengetahui secara detail, termasuk beberapa tim lainnya.

Meski demikian, dia mematok menembus babak semifinal ajang olahraga negara-negara anggota Organisasi Kerja Sama Islam itu.

"Target awal, yakni sapu bersih dua pada laga di penyisihan. Setelah itu, harus berpikir realistis mengingat ada Turki dan Arab Saudi pada Grup A yang juga harus diperhitungkan," katanya.

Tim Nasional Indonesia berada di Grup B bersama Maroko dan Palestina dan Grup A dihuni Arab Saudi, Syria, Turki, dan Irak.

Jadwal pertandingan sepak bola pada hari Kamis (19/9), atau lebih awal dari cabang olahraga lain dengan mempertemukan Arab Saudi vs Suriah (pukul 15.30 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring), Turki vs Iraq (pukul 15.30 di Stadion Madya Bumi Sriwijaya), dan Indonesia vs Maroko (pukul 20.45 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring).

(KR-DLY/D007)