Beijing (ANTARA) - Penjualan retail kendaraan energi baru (new energy vehicle/NEV) di China melonjak 102 persen secara tahunan (year on year/yoy) pada Januari 2024, demikian tunjuk data dari Asosiasi Mobil Penumpang China (China Passenger Car Association/CPCA) pada Rabu (7/2).
Sebanyak 670.000 NEV terjual di China bulan lalu, menurut asosiasi tersebut. Namun, meski terdapat peningkatan signifikan secara tahunan, angka tersebut menunjukkan penurunan secara bulanan (month-on-month) sebesar 29 persen.
Penjualan NEV dalam dalam jumlah besar (wholesale) naik 77 persen menjadi 690.000 unit pada Januari, dan penjualan retail kendaraan penumpang mencapai 2,04 juta unit, naik 58 persen (yoy), kata CPCA.
Penjualan retail NEV China melonjak 102 persen pada Januari 2024
8 Februari 2024 10:39 WIB
Foto yang diambil pada 1 Februari 2024 ini menunjukkan lini produksi NEV di NIO Second Advanced Manufacturing Base di Hefei, Provinsi Anhui, Tiongkok timur. (Xinhua/Zhang Duan)
Pewarta: Xinhua
Editor: Santoso
Copyright © ANTARA 2024
Tags: