Jakarta (ANTARA News) - Pengantar jamaah calon haji yang berangkat melalui Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta hanya dapat mengantar sampai Asrama Haji Pondok Gede.

"Karena begitu mereka masuk bus sudah dianggap masuk pesawat (boarding)," kata Kepala Penerangan Lanud Halim Perdanakusuma Mayor G Maliti di Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta, Senin petang. Hal serupa juga berlaku bagi jamaah yang berangkat dari Asrama Haji Bekasi.

Jamaah calon haji, kata Maliti, diangkut dengan bus dari asrama haji dan langsung masuk ke pesawat begitu turun dari bus, sehingga tidak ada waktu dan tempat bagi pengantar.

Ia menilai, meskipun lokasi yang digunakan adalah landasan udara milik Angkatan Udara RI, Lanud Halim lebih efektif dan efisien.

"Kalau dilihat jarak dari Pondok Gede tidak terlalu jauh," katanya.

Lebih lanjut ia mengatakan, pihak angkatan udara tidak terganggu dengan hadirnya jamaah haji di wilayah mereka. "Tidak terganggu karena membantu saudara kita yang akan naik haji," katanya.

Ia mengatakan, Lanud Halim terakhir kali menjadi embarkasi haji pada 1998, sebelum dipindah ke Soekarno Hatta dan mulai dipakai lagi pada musim haji tahun ini.