Guangzhou (ANTARA) - Pameran Penerbangan dan Kedirgantaraan Internasional China ke-15, yang juga dikenal sebagai Airshow China, akan menghadirkan "zona ekshibisi kedua" yang menampilkan perlengkapan nirawak, seperti kendaraan udara nirawak (unmanned aerial vehicle/UAV) dan kapal nirawak.

Ajang dua tahunan tersebut akan diselenggarakan pada November tahun ini. Sebagai tuan rumah, Kota Zhuhai di Provinsi Guangdong, China selatan, berencana membangun zona ekshibisi kedua untuk Airshow China di Bandar Udara Lianzhou Zhuhai dan sebuah jalur air di dekatnya.

Zhuhai akan memulai beberapa proyek lain guna mendukung pameran tersebut, yang mencakup perluasan dan renovasi bandara Zhuhai, serta penambahan jumlah kamar hotel.

Sejak edisi pertamanya digelar pada 1996, Airshow China menjadi ajang penting untuk memamerkan teknologi serta perlengkapan penerbangan dan kedirgantaraan mutakhir dari dalam maupun luar negeri.

Airshow China juga menjadi platform internasional untuk mempromosikan kerja sama bisnis di bidang teknologi serta perlengkapan penerbangan dan kedirgantaraan.