Jakarta (ANTARA) - Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto kembali bekerja sebagai menteri pertahanan pada hari ke-63 kampanye Pilpres 2024, Senin, sementara pasangannya, cawapres Gibran Rakabuming Raka, berkampanye di beberapa daerah di wilayah pantai utara (pantura) Pulau Jawa.

Pada Senin pagi, Prabowo mendampingi Presiden Joko Widodo dalam acara peresmian gedung baru di Akademi Militer, yakni Graha Utama Akademi Militer, di Magelang, Jawa Tengah.

Dari Akmil, Prabowo dijadwalkan kembali ke Jakarta untuk beberapa kegiatan rutin sebagai menhan. Selanjutnya, Senin sore, Prabowo dijadwalkan menerima dukungan dari relawan Bakti Untuk Rakyat pukul 19.00 WIB di halaman kediaman pribadinya di Jalan Kertanegara Nomor 4, Jakarta Selatan, Jakarta.

Baca juga: Kaesang Pangarep sebut Jokowi dukung PSI

Sementara itu, Gibran dijadwalkan berkampanye di Pekalongan, Tegal, dan Brebes.

Dari informasi yang dihimpun ANTARA, Gibran dijadwalkan bertemu dengan pengrajin batik dan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Pekalongan pada Senin pagi.

Kemudian, Gibran dijadwalkan melanjutkan perjalanan ke Tegal untuk bertemu dengan komunitas nelayan dan pengrajin tembaga.

Senin sore, Gibran juga dijadwalkan bertemu relawan dari kelompok petani bawang dan relawan Prabowo-Gibran se-Brebes di Brebes, Jawa Tengah. Terakhir, Gibran akan ke Cirebon dari Brebes pada Senin malam.

Baca juga: Prabowo ajak masyarakat kawal penghitungan suara Pemilu 2024

Sementara itu, Media Center Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran di Jakarta, Senin, mengumumkan beberapa kegiatan di halaman kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara.

Beberapa kegiatan itu di antaranya deklarasi dukungan untuk Prabowo-Gibran dari Relawan Prabowo-Gibran (Pragi 08) pukul 14.00 WIB; deklarasi dukungan dari Relawan Go Gibran dan Relawan Suara Pagi pukul 15.00 WIB; serta deklarasi dukungan dari Relawan Bakti Untuk Rakyat pukul 19.00 WIB yang akan dihadiri Prabowo.

Pasangan calon nomor urut 2 tersebut saat ini masih aktif menjabat sebagai pejabat publik, yaitu Prabowo sebagai menteri pertahanan dan Gibran sebagai wali kota Surakarta.

Baca juga: Prabowo minta pendukung jaga surat suara setelah pencoblosan

Dengan demikian, keduanya sering hanya memanfaatkan waktu di luar jam kerja atau di akhir pekan untuk berkampanye. Walaupun demikian, tidak jarang pula Prabowo dan Gibran mengambil cuti saat hari kerja, terutama mengingat masa kampanye Pilpres 2024 tersisa dua pekan lagi.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menetapkan tiga peserta Pilpres 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.

Masa kampanye Pemilu 2024 berlangsung mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Setelah masa kampanye, ada masa tenang pada 11-13 Februari. Kemudian, jadwal pemungutan suara berlangsung serentak pada 14 Februari 2024.

Baca juga: Prabowo-Gibran hadiri kampanye akbar di Simpang Lima Semarang