Hasil imbang tersebut membuat Oman hanya mengumpulkan dua poin dari tiga pertandingan, dan berada di posisi keenam klasemen mini antar tim-tim peringkat ketiga. Indonesia berada di posisi keempat dengan koleksi tiga poin, berdasarkan catatan laman resmi AFC. Simak selengkapnya di sini.
3. 39 orang tewas akibat kebakaran gedung di China
Korban tewas akibat kebakaran gedung di kota Xinyu, Provinsi Jiangxi, China, pada Rabu (24/1) sore waktu setempat bertambah menjadi 39 orang. Menurut markas tanggap darurat kebakaran lokal, kebakaran itu terjadi sekitar pukul 15.00 waktu setempat di sebuah toko di pinggir jalan di Distrik Yushui, Xinyu. Simak selengkapnya di sini.
4. Wapres sebut salam dua jari di rombongan Presiden urusan Bawaslu
Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengatakan persoalan salam dua jari yang terlihat dari mobil iring-iringan Presiden saat melintas di Kota Salatiga, Jawa Tengah pada Senin (22/1), merupakan urusan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) untuk menilai. Simak berita lengkapnya di sini.
5. Indonesia kutuk keras serangan Israel terhadap fasilitas PBB di Gaza
Menlu RI Retno mengatakan, pemerintah Indonesia mengutuk keras serangan Israel terhadap fasilitas Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di Khan Younis, Gaza yang sedikitnya menelan sembilan korban tewas dan 75 orang lainnya terluka akibat serangan artileri Israel tersebut, pada Rabu (24/1). Simak berita lengkapnya di sini.