Los Angeles (ANTARA) - Sedikitnya 16 juta kasus flu, 180.000 rawat inap, dan 11.000 kematian akibat flu terjadi pada musim ini di Amerika Serikat , menurut data terbaru yang dirilis pada Jumat (19/1) oleh Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) AS.
Intensitas influenza musiman tercatat masih tinggi di sebagian besar wilayah negara itu.
Sebanyak 47 kematian anak yang berkaitan dengan flu telah dilaporkan di AS pada musim ini, menurut CDC.
Setelah beberapa pekan mengalami peningkatan dalam indikator-indikator utama flu hingga akhir 2023, tercatat ada tren penurunan atau stabil selama dua pekan secara nasional, kata CDC.
Badan tersebut akan terus memantau periode kedua peningkatan intensitas influenza yang kerap terjadi pascaliburan musim dingin.
CDC: Sekitar 11.000 kematian akibat flu terjadi di AS musim ini
20 Januari 2024 13:24 WIB
Seorang pria berjalan melewati fasilitas perawatan darurat yang menawarkan suntikan flu di New York, Amerika Serikat, pada 7 Desember 2022. ANTARA/Xinhua/Michael Nagle.
Pewarta: Xinhua
Editor: Anton Santoso
Copyright © ANTARA 2024
Tags: