"Kalau dari material, sekarang maunya lebih light, ringan. Dari sisi pemilihan warna juga warna-warna yang lebih versatile, lebih light juga," ujar dia dalam konferensi pers “Peluncuran Koleksi 2024 UNIQLO Spring/Summer" di Jakarta, Kamis.
Baca juga: UNIQLO kolaborasi dengan ritel Perancis hadirkan kesan elegan
Dari sisi warna, UNIQLO menerjemahkan kata lightness lebih light atau ringan seperti pink yang lebih soft, beige dan hijau lebih muda.
Dari sisi pemilihan material, material yang digunakan lebih ringan dari sisi bobot juga bisa diaplikasikan sehari-hari.
"Lalu pakaian-pakaian fungsional. Contoh, material Miracle Air karena miraculously light weight. Misal baju kerja, tapi dari segi bobot ringan, mudah kering, stretchy sekali," jelas dia.
Baca juga: UNIQLO buka 2024 dengan luncurkan koleksi ekslusif bersama Marimekko
Baca juga: Kreasikan hadiah personal untuk momen spesial di Re-UNIQLO Studio
Baca juga: Rayakan 20 tahun, Uniqlo rilis Heattech dengan bahan ringan