Madrid (ANTARA News) - Barcelona menyambut pelatih baru mereka Gerardo Martino dengan kemenangan besar, ketika mengalahkan Levante 7-0 pada pertandingan pertamanya di Camp Nou, Minggu.

Tim juara Spanyol itu tidak menunjukkan perubahan dalam laga pertama mereka musim ini, ketika dengan perkasa memporakporandakan pertahanan tamu mereka melalui gol dari Alexis Sanchez, Lionel Messi (2), Dani Alves, Pedro dan Xavi, sehingga mereka unggul 6-0 pada babak pertama.

Sorakan dari penonton tuan rumah masih membahana setelah turun minum, ketika Neymar melakukan debutnya sebagai pemain pengganti, setelah Martino menarik Messi ketika laga tinggal 20 menit lagi. Tapi Pedro lah yang menambah angka Barca menjadi tujuh, merupakan golnya kedua dalam laga itu.

Martino mengambil keputusan untuk tidak menurunkan langsung Neymar, Andres Iniesta dan Jordi Alba, setelah adanya komitmen internasional mereka pada pertengahan minggu.

Menurut laporan AFP, Barca hanya menunggu dua menit untuk mendapatkan gol awal mereka, setelah Xavi mendapat bola dan mengirimkannya kepada Cesc Fabregas, tapi yang terakhir ini dengan jitu mengirim bola kepada Sanchez yang dengan cepat menjebol gawang lawan mereka.

Messi mendapat giliran untuk mencetak gol awal musim ini, setelah saling tukar bola dengan Pedro, sampai akhirnya pemain dari Argentina itu melakukan tendangan mendatar dari jarak dekat ke mulut gawang dan tidak dapat dijinakkan penjaga gawang.

Gol ketiga tercipta pada menit ke-23, ketika Messi melakukan tekanan keras dari tengah lapangan, kemudian memberi umpan kepada Fabregas dan kendati bola dapat ditahan Keylor Navas, tapi Alves merebutnya dan melakukan tembakan dari ruang terbuka.

Umpan lainnya dari Messi membuat Pedro berpeluang menambah gol keempat Barca dan setelah Pedro Lopez menjatuhkan Adriano di dalam kotak penalti, Messi membuahkan golnya yang kedua dari titik penalti.

Gol bertubi-tubi pada babak pertama yang diciptakan Barca masih belum cukup, karena Xavi mengenapinya menjadi enam gol sebelum turun minum.

Tim Katalan itu semakin bersemangat, tetapi lawan mereka masih dapat menghalau serangan yang dibangun secara bergantian oleh Gerard Pique, Adriano dan Messi.

Penonton tuan rumah semakin mengelu-elukan tim mereka, ketika pada menit ke-62 Neymar turun lapangan mengenakan kaos Barca untuk pertama kali untuk menggantikan posisi Sanchez.

Messi kemudian ditarik Martino dan digantikan Iniesta, kelihatannya bos dari Argentina itu sedang menjaga keutuhan penampilan para pemainnya untuk menghadapi laga leg pertama Piala Super Spanyol Rabu di kandang Atletico Madrid.

Kendati tanpa diperkuat Messi, Barca masih tetap bertaji, buktinya ketika Fabregas mendapat bola lambung dari Hector Rodas setelah melewati Navas, membuatnya dengan leluasa mengirim si kulit bundar kepada Pedro yang dengan mengesankan menyelesaikan tugasnya dengan apik.

Penerjemah: AR Loebis