"Masyarakat Australia itu meningkat jumlahnya hingga 3,23 persen ketimbang periode sama pada tahun kemarin," kata Kepala Badan Pusat Statistik Provinsi Bali, I Gede Suarsa, di Denpasar, Jumat.
Ia mengatakan, Australia menempati urutan teratas dari sepuluh negara terbanyak memasok wisman ke Bali yang sebagian besar datang melalui Bandara Ngurah Rai dengan menumpang pesawat yang terbang langsung dari negaranya.
"Mereka yang datang melalui pelabuhan laut hanya tercatat 5.866 orang yang umumnya datang dengan menumpang kapal pesiar," ujar Gede Suarsa.
Bali menetapkan sasara menggaet kunjungan wisman sebanyak 2,8 juta orang selama 2013, lebih rendah dari realisasi kunjungan 2012 yang tercatat 2,94 juta orang.